Jalan Baru, Minggu 20 Juli 2014 05.10 pm

Warungasep – Kemarin sore rasanya keluar dari pedalam kampung itu rasanya seperti terbebas dari belenggu keterpurukan sinyal, bersama serta sikecil saya pulang menyusuri jalan berVario mbletak ndor menapaki jalanan kampung berdebu menuju kota Tasikmalaya tempat Warungasep berada. Perjalanku terhambat diperparah dengan dihadang rombongan truck pasir yang searah bagaikan kereta mengantai didepanku, menghalangi jalanku, ditengah perut yang sedang keroncongan, berpacu dengan waktu menggapai takjil 😀 .

Ditengah keterpurukan itu, saya harus mencari solusi, mencari jalan alternatif, salah satunya lewat Jalan Baru atau jalan yang baru dibangun pemerintah, yang letaknya berada di daerah Leuwikidang Tasikmalaya. Jalan baru tersebut membentang ke arah Selatan dari arah utara Terminal Indihiang menuju ke daerah Mangkubumi, namun proyek jalan tersebut belum selesai, baru separuhnya saja dikarenakan ada kendala di proyek jembatan yang sangat besar dan panjang jalur jembatan tersebut berada pada jurang yang landai, sehingga sampai saat ini belum juga terealisasi.

Maka dari itu jadinya pada peta Google Map anda tidak akan menemukan jalur jalan baru tersebut.

Nah natinya jalan bau tersebut dibuat, untuk memudahkan akases dari arah Singaparna atau Kab,Tasikmalaya langsung menuju Terminal Kota, jadi tidak memutar kearah timur lagi, dan pastinya memudahkan akses dari arah pinggiran barat yang terasa jauh menuju ke arah Kota Tasikmalaya.

Jika dilihat dari foto satelit daerah ini masih tampak layout pegunungan dan sawah:

Tapi sekarang berubah menjadi jalan aspal yang mulus, dan dimanfaatkan oleh masyarakat untuk membuat event dadakan yaitu balap tak resmi adu kecepatan jalanan lurus, atau yang sering disebut Drag Race

Nonton Balap Liar Drag

Sebelumnya saya selalu dapat kabar dari masyarakat, jika di jalan baru tersebut sering diadakan balap liar, nah kesempatan buat saya nih liat fenomena langka ini.


Dari mulai belok di pertigaan “baru” di Leuwikidang sudah tampak masyarakat yang membuka lapak dagangan di pinggir jalan, wah belum juga dibuka tempat ini sudah ramai seperti jalan raya :D, Nah beberapa meter kemudian barulah tampak para motor-motor berjejer di pinggir jalan, menonton arena balapan liar sepanjang kurang lebih 2km jaraknya.


Ratusan motor berjejer rapi, bertindak sebagai penonton, membuat acara dadakan ini semakin ramai, rasanya seperti di Amerika sana, cuman bedanya disini bukan moge atau mobil sport mewah atau nyentrik melainkan didominasi bebek sama matic 😀 .

Mencari tempat yang enak buat nonton, barulah saya ambil hp jadul ini dan merekam video berkualitas jelek :D, cekidot videonya:

Dalam video tersebut memperlihatkan para joki drag yang memacu motor modifikasinya meluncur secepat-cepatnya, wow…

Di Kejar-kejar Polisi Dalmas

Lagi enak nonton, dan baru beberapa rider yang balapan, tiba-tiba saja ada 1 motor yang melaju cepat dan berteriak…

“…Polisi… Polisi….”

wah… Mendadak situasi ricuh, bagaikan kumpulan semut yang ditiup, mereka berhamburan kesana kemari, wah lucu pokonya pemirsa, serasa bagaikan berada di dalam film Jackie Chan wkwkwkw

nih videonya pemirsa:

Sesaat setelah Polisi datang, selain para pembalap, para penonton juga pada berhamburan, apa yang mereka takutkan ya??? Kan yang di incar para pembalap liar itu, Atau takut ditarik motornya ke mobil, atau karna gak punya surat-surat lengkap, ditambah pula mereka gak pake helm wah makin menjadi deh mereka kabur secepat2nya, jadinya kayak gimana ya, lucu deh… Wkwkwkw

Saya mengambil Video itu tepat dibelakang para Polisi, cuman sayang telat, kalo ngambilnya waktu pertama berhamburan, wah seru pokonya, haha…

Para polisi itu sepertinya terlihat bertindak membubarkan saja, namun ada juga yang terlihat menangkap motor yang kurang beruntung pastinya.
Saya bawa motor santai saja, sambil bawa hp pake satu tangan, para Polisi itu saya rekam tapi gak ada reaksi, ya andai saja meraka menangkap saya, bilang saja saya ini Bloger wkwkwkwkw
pasti mereka gak akan percaya…
Kenapa???
Masa bloger hpnya jadul
gkgkgkgkgkgkgkgk…

Ya begitulah pemirsa, pengalaman kemarin nonton blapa drag malah nonton kejar-kejaran polisi…

Semoga menghibur… 😀
salam dari desa 😉

Comments

  1. Yang dikejar dan mengejar dan nonton dan si perekam semuanya gak tertib lalin…apalagi yg ngrekam, satu tangan, bawa anak kecil pulak… Wakakkakaa….#?????

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!