Harga Resmi Yamaha Aerox 155 R Version Adalah Rp. 23.750.000 Booking Online Hari Ini 10 Januari 2017

Warungasep.net – Setelah kemarin sukses menjual Yamaha Aerox versi standar secara booming online dan ludes dalam waktu singkat, kini Yamaha Indonesia membuka program selanjutnya yakni membuka inden online untuk varian Yamaha Aerox lainnya yaitu Yamaha Aerox 155 dengan tipe R Version. Lalu berapa harga Yamaha Aerox bertema stripping racing ini dijual? Cekidot keterangannya :


Yamaha Indonesia telah menetapkan harga Resmi Yamaha Aerox 155 R Version dengan harga Rp 23.750.000 OTR Jakarta. Jadinya cum beda sekitar 1,9jutaan dari versi standar yang dibandrol Rp. 21,8jutaan.

Lalu apa yang membuat versi R ini beda harganya dari versi lainnya? Pertama jelas, Aerox 155 ini mengusung konsep skutik racing, dengan stripping dan warna berbeda yang lebih sporty. Kombinasi grafis dan warna antra warna biru khas Yamaha di MotoGP dipadukan dengan warna putih dan juga warna pelek yang dibalur warna biru menjadi value tersendiri.

Selain itu untuk membuatnya eklusif, Yamaha Aerox 150 versi R ini dibenamkan suspensi model tabung bermerl KYB, dan menjadi satu-satunya varian skutik Yamaha yang memakai suspensi model ini.

Sedangkan untuk fitur, sama seperti versi standar yakni mesin 155 berteknologi BlueCore with VVa teknologi, (baca spesifikasi Yamaha Aerox 155 ), headlight LED, Speedo LCD negative digital 5,8inch, electric power socket yang bisa “ngecas” hp didalam bagasi, ban super lebar dikelasnya yang dilengkapi rem cakram bergelombang. (Baca lengkapnya di ; galeri foto dan fitur Yamaha Aerox ).

Namun sayangnya, untuk versi R ini cuma ada satu varian warna saja yakni warna Racing Blue alias biru putih. Dan untuk pemirsa yang ingin segera memiliki skutik racing Yamaha ini, Monggo langsung diorder online dengan cara berikut ini :

  1. Pilih produk yg diinginkan di website www.yamahamotoronline.co.id
  2. Isi data diri lengkap
  3. Metode pembayaran bisa cash / credit, membayar tanda jadi Rp. 1 juta (bisa via credit card, transfer bank, klikpay, dsb – layaknya transaksi e-commerce)
  4. Pembayaran harus dilunasi dalam tempo 3 jam sebelum orderannya expired
  5. Setelah selesai payment, pembeli akan dihubungi oleh dealer untuk melakukan pelunasan jika cash / di-survey oleh leasing jika credit.
  6. Setelah seluruh persyaratan terpenuhi, motor akan dikirimkan ke rumah konsumen

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator<

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!