Rossi Puncaki Klasemen Motogp 2017 Pasca GP Amerika, Marquez Ke-3 dan Lorenzo Ke-13

Selfie di Podium AmericasGP

Warungasep.net – Sangat disayangkan, Maverick Vinales gagal mencetak Hatrick di seri ke-3 di Motogp awal musim 2017 ini, setelah 2 seri sebelumnya pembalap baru Movistar Yamaha ini juara, dan pada GP Amerika kemarin pembalap nomor 25 ini DNF karena terjatuh diawal lap… Vinales pun harus puas dengan 0 poin, namun dengan begitu ia masih berada diposisi 2 Klasemen sementara dibawah rekan setimnya Valentino Rossi yang berhasil menyalip dirinya dan langsung memimpin klasemen sementara Motogp 2017 pasca Motogp Amerika…

Rossi memimpin dengan 56 poin, silisih 6 poin dari Vinales yang masih dengan angka 50 poin.. sedangkan Marquez langsung naik ke posisi ke-3 dengan nilai total 38 poin, lalu diposisi 4 ada Dovizioso dengan 30 poin dan Pedrosa berada diposisi ke-6 dengan 27 poin…

Dan yang menarik adalah Cal Cruthlow dan Johann Zarco, 2 pembalap team satelit ini berada di posisi 10 besar teratas yakni Cruthlow berada diposisi ke-5 dengan 29 poin dan Zarco dengan 20 poin dan berada diposisi ke-7, jauh diatas Jorge Lorenzo, sang pembalap Ducati termahal ini yang berada di posisi ke-13 klasemen, sedikit lebih baik dari pembalap Suzuki Iannone yang berada di posisi ke-15…

Nah, untuk lebih lengkapnya pemirsa bisa simak Poin Klasemen sementara Motogp 2017 pasca GP Amerika dibawah ini :

-Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator<

2 Comments

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!