Berapa Jumlah Export Yamaha R15 ke Luar Negri? Lihat di 10 Motor Export Terlaris April 2017

Yamaha R15 New di Thailand

Warungasep.net – Di artikel sebelumnya saya sudah ungkap jika pabrikan Honda pun bisa kalah dalam hal penjualan, tapi bukan persaingan di pasar domestik ya pemirsa melainkan di pasar eksport.. Yupz, tercatat jika penjualan export Yamaha hampir 2 kali lipat jumlah produk export Honda… Penyebabnya karena kita tahu jika Yamaha Indonesia banyak mermproduksi motor global, salah satunya Yamaha Nmax series, Xmax, dan bahkan motor sport Yamaha R15, wow, kira-kira berapa ya jumlah Yamaha R15 yang dieksport? Untuk itu yuk kita cari tahu Da Motor export terlaris di bulan April 2017 di artikel ini… Eit, Tapi perlu diingat ya, bukan R15 baru melainkan R15 lama, karena R15 baru belum diexport, hehe CMIIW…

Motor Nmax di Italia?

Oke, Sebelumnya perlu diketahui jika motor export dari Indonesia yang paling llaris di luar negri adalah Maxi skutik Yamaha global asal Indonesia yakni Yamaha Nmax, tercatat skutik dengan mesin 155 VVA ini terjual ke luar negri sebnyak 12.006 unit, wowww, cuma beda 5ribuan unit dengan pasngsa pasar Nmax di Indonesia yang mencapai 17ribuan unit pemirsa…

Bagimana dengan produk lainnya? Untuk itu langsung saja liat Data 10 Motor export terlaris di bulan April 2017 dari Indonesia, cekidot :

10 Produk Export Terlaris
Penjualan April 2017
 1. Yamaha Nmax 12.006 unit
 2. Honda Beat eSP 4.925 unit
 3. Honda Vario 125 eSP 3.034 unit
 4. Yamaha Mx-King 2.682 unit
 5. Yamaha YZF-R25/R3 2.440 unit
6. Yamaha Soul GT 1.800 unit
 7. Yamaha MT-25/MT-03 1.640 unit
 8. Honda Vario 150 1.160 unit
 9. Yamaha Xabre 300 unit
 10. Yamaha R15 (old) 200 unit

Ada lagi sebuah fakta tentang Honda Beat, berjaya di pasar domestik hingga ratusan ribu unit, berbeda dengan penjualan export, skutik Honda 110cc ini hanya terjual sebanyak 4ribuajn unit dipasar export, begitu juga dengan Vario 125 yang menempati urutan ke-3 terlaris, sedangkan MX-King bebek super Yamaha ini pergi keluar negri sebnyak 2.682 unit…

R25, atau yang keluar negri naik kubikasi mesin jadi Yamaha YZF-R3 mampu terjual sebanyak 2.440 unit, wow, banyak juga ya pemirsa… begitu juga versi nakednya yakni MT-25 tau MT-03, 1640 unit MT series buatan Indonesia ini terjual ke berbagai negara di belahan dunia…

Vario 150 hanya terjual 1100an unit, sedangkan Yamaha Xabre yang ke luar negri berubah nama menjadi Yamaha TFX-150 mampu terjual sebanyak 300an unit, sedikit lebih baik dari data export Yamaha R15 yang hanya terjual sebnyak 200an unit saja… wow…

Terakhir ada update nih, dari data AISI export yang dirangkum Vivanews.com, Honda Sonic 150R yang dieksport ke beberapa negara di Asean salah satunya Filipina, bebek super Honda yang berubah nama menjadi Honda RS150 ini terjual sebanyak 864 unit.. wow.. banyak juga ya, hehe.. semoga berguna…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator< a

13 Comments

  1. Eksport sonic 150r itu jumlah selama 4 bulan pertama tahun ini atau jumlah eksport bulan april doang mang, kok gak masuk top 10 motor eksport terlaris pdhal s r15 hanya 200san masuk mang, apakah ada dua Versi datany mang?

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!