Data Penjualan Yamaha XMax 250 Mei 2017, Lebih Besar Ekspor Daripada Lokal… 2.838 unit vs 713 unit

Warungasep.net – Yamaha Indonesia mengumumkan harga resmi Maxi Skutik 250cc mereka dengan bandrol yang sangat mengejutkan yakni Rp. 55jutaan OTR Jakarta saat event IIMS 2017 bulan kemarin.. Pasalnya skutik dengan berbagai macam fitur dan kelebihan desain yang gahar ini selain membuka segmen baru di Indonesia juga karena skutik yang pakai fitur Traction Control ini diekspor ke berbagai negara di Eropa dan bagian negara lainnya… Dan distrbusi perdana Yamaha XMax perdana tersebut sama-sama dimulai di bulan Mei 2017 kemarin.. Dan pertanyaannya, berapa data penjualan Yamaha XMax baik lokal maupun ekspor???

Kebetulan saya dapat datanya nih pemirsa.. Seperti yang sudah saya bahas di artikel sebelumnya(Baca : Motor Ekspor Terbanyak Mei 2017 ) diketahui jika jumlah ekspor Maxi skutik ke luar negri tercatat sebanyak 2.838 unit dan menjadi skutik terlaris nomor 4 yang diekspor setelah Nmax, Beat dan Yamaha R15.. mantap..

Sedangkan untuk pasar lokal, menurut data AISI yang masih dari sumber yang sama yakni Vivanews.com diketahui jika maxi skutik 250cc dengan bagasi super luas ini ternyata penjualannya lebih sedikit dibanding ekspor.. hanya seperempatnya saja nih pemirsa.. Tercatat jika angka distribusi Yamaha XMax secara domestik di bulan Mei 2017 hanya sekitar 713 unit saja… Tentu akan bertahap nih pemirsa, karena menurut sumber lainnya jika pasca inden online Yamaha Xmax yang dilakukan Yamaha dibulan kemarin, tercatat sekitar 3500an unit sudah dipesan konsumen Indonesia dan akan didistribusikan secara bertahap oleh pihak Yamaha.. Dan tentu akan bikin pensaran dengan data penjualan Maxi Yamaha ini di bulan berikutnya… asyiik.. semoga berguna…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator<

8 Comments

  1. Cekidoootttt utk Yamaha…Awas BC kaum sales SAKIT HATI geng cap Sayap Ayam Patah…Kedzaliman harus diberantas !!!

  2. Domestik cuma 700an. Yg inden 4000an. 6-7 bulan motor pesenan baru datang. Yamaha bilang malah 9 bulanan. Guendeng !!!

  3. kang asep….. kok gak ada data export aerox155
    kan negara2 luar katanya jualan unit produksi sini
    bahkan aerox 125 ( new mdl skrg ) buat vietnam katanya juga buatan sini
    mohon pencerahanya ya kang

  4. Orang eropa itu rasional…
    Cc besar,body besar,tenaga/torsi besar vs harga yg value.
    Orang indonesia itu pingin motor cc besar,tapi irit,sangat bertenaga,murah motornya,murah pajaknya serta mudah di jualnya…
    Yakin irit serta bertenaga ? Kompresi rendah tapi tendangan power jas jes jos ?

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!