Foto 8 Warna dari 4 Tipe Varian Kawasaki KLX 150cc Terbaru 2017, Harga Termurah Rp 28jutaan

Warungasep.net – Di artikel sebelumnya saya sudah bahas galeri foto Kawasaki KLX BF Extreme 2017, yang merupakan varian terbaru KLX 150cc series di Indonesia.. Dan ternyata motor Dual Purpose bergenre Cross Road ini secara total ada 4 tipe varian yang terbagi dalam 8 pilihan warna.. wow, banyak juga ya? Yupz, dan khusus di artikel ini akan saya bahas secara detail Foto studio ke-8 warna dari 4 tipe varian Kawasaki KLX 150cc series terbaru 2017…

1. Kawasaki KLX 150cc 2017 tipe Standar, Harga Rp 28.800.000

Pertama, ini adalah varian Kawasaki KLX termurah yang dijual di Indonesia, karena bisa dibilang KLX 150 tipe termurah ini hadir dalam tampilan standar tanpa aksesories mahal yang menempel seperti pada varian lainnya, Kawasaki KLX 150 baru, generasi penerus dari KLX 150s, menawarkan pengendara performa off-road sejati disegala medan. Body ramping dengan ketinggian jok yang rendah, posisi riding yang nyaman serta kontrol yang mudah, menghasilkan motor yang “easy to ride for new riders and satisfying for experienced riders”.

Perbedaan antara KLX standar dengan lainnya adalah KLX 150 ini suspensi depannya masih pakai fork suspensi konvensional, warna velg chrome dan striping minimalis… Dan KLX 150cc standar ini dibandrol dengan harga Rp. 28.800.00 dan terdiri dalam 2 pilihan warna antara lain warna hitam dan hijau :

2. Kawasaki KLX 150cc BF 2017, Harga Rp. 32.400.000

Nah, Kawasaki KLX 150 BF 2017 ini adalah generasi penerus dari KLX 150L, menawarkan pengendara performa off-road sejati disegala medan. Velg lebih besar berukuran 21″ depan dan 18″ belakang dan suspensi depan upside-down berukuran 35 mm berwarna silver, menawarkan level yang lebih tinggi untuk performa off-road.

Dan KLX BF 2017 ini terdiri dari 2 pilihan warna antara lain warna Hijau dan Hitam :

3. Kawasaki KLX 150cc BF SE 2017, Harga Rp. 34.100.000

Nah, ini adalah Kawasaki KLX 150 BF Special edition nih pemirsa, bedanya dari tipe BF standar adalah adanya tambahan aksesories antara lain Hand Guard, Engine Guard, serta warna hitam pada bagian body dan velg. yang dijual sepaket dengan motornya.. wow..

Harga KLX BF SE ini sedikit lebih mahal yakni sekitar Rp 34,1jutaan, dan ada 2 pilihan warna yaitu warna Biru dan Hijau :

4. Kawasaki KLX 150cc BF SE Extreme 2017, Harga Rp. 34.500.000

Harganya cuma beda Rp 400ribuan dari KLX BF SE, bedanya adalah suspensi KLX Extreme 2017 ini berwarna emas, lalu stripingnya lebih ngejreng dan racey dengan kombinasi dominan warna putih dengan warna orange dan kuning.. Dan berikut ini pilihan warnanya :

Semua varian Kawasaki KLX 150 2017 ini sama-sama memiliki spesifikasi mesin 150cc 1 silinder SOHC 2 katup berpendingin udara, powernya mencapai 8.6 kW {12 PS} / 8,000 rpm dan Torsi Maksimum 11.3 N.m {1.2 kgf.m} / 6,500 rpm, berat dari motor ini 116 kg untuk tipe standar, dan 118 kg untuk tipe BF.. Ukuran kaki-kakinya versi BF sekitar 2.75-21 inch untuk depan dan 4.10-18 inch 59P untuk belakang, sedangkan untuk tipe standar cuma 70/100-19M/C 42P untuk depan dan Ban Belakang sekitar 90/100-16M/C 51P.. Kpasitas tankinya sama-sama sekitar 6,9 liter saja.. semoga berguna..


Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator< a

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!