Dalam Setahun Penjualan Motor Honda di India Hampir Capai 6Juta Unit!

Honda Cliq, Skutik Honda seharga Rp 8 jutaan di India

Warungasep.net – Penjualan motor Honda Honda di India selama satahun dari Januari hingga Desember di tahun 2017 lalu hampir mencapai mencapai 6 juta unit, atau lebih tepatnya mencapai 5.794.893 unit. Wow gak pemirsa??? Jika dibandingkan dengan Indonesia kira-kira banyakan mana nih? hehe…

Sayangnya untuk data penjualan motor di tanah air secara total saya belum dapat datanya nih pemirsa, namun jika untuk dibandingkan bisa pakai data di tahun 2016 lalu yang bisa mencapai 4,3juta unit(baca : Data penjualan Honda 2016 ), dan mungkin di tahun ini, entah naik atau turun tentunya tidak akan jauh dari angka tersebut. hehe..

Jadi bedanya sekitar 2 juta unit saja selama setahun tuh pemirsa. Tapi jika dibandingkan jumlah penduduk tentu sangat jauh pemirsa.. Bayangkan saja, penduduk India menurut data dari Wikipedia total penduduknya mencapai 1,3 Milyar penduduk, sedangkan Indonesia cuma 1/6nya saja, hehe tapi kok cuma beda dikit ya?

Hal ini juga tentu karena Honda bukan raja penjualan motor di India, seperti pada postingan saya sebelumnya(baca : Raja penjualan motor di India bukan Honda ), berbeda dengan di Indonesia ketika pabrikan berlogo Sayap ini menguasai 3/4 market share nasional, hehe…

Menurut berita yang dimuat Indianautosblog.com Penjualan Honda mencapai puncaknya di akhir tahun kemarin, tercatat penjualan domestik di bulan Desember tumbuh 77% dari 205.158 unit pada 2016 menjadi 363.226 unit pada tahun 2017. Total penjualan tumbuh 68% dari 231.763 unit di tahun 2016 menjadi 390.420 unit pada bulan Desember 2017. Penjualan skuter Honda pada bulan Desember naik 57% dari 151.758 unit pada 2016 menjadi 238.818 unit pada tahun 2017. Merek ini dicapai terutama karena Activa, Grazia dan Cliq. Penjualan sepeda motor Honda pada bulan Desember melonjak 133% dari 53.400 unit pada 2016 menjadi 124.408 unit pada bulan Desember 2017.

Wah jadi penasaran nih dengan data penjualan motor di tanah air, berapa ya? hehe tunggu saja ya, nanti saya update beritanya.. semoga berguna…

Baca juga yang menarik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Blogspot : Motorjipi.com
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Ditulis oleh Warungasep. <

7 Comments

  1. Pasti yg menguasai pasar di india adalah yamaha..pantas aja yamaha india sebagian impor motor dr yamaha indonesia krn yamaha india kwalahan memenuhi kebutuhan konsumen india.

  2. Nambahin ya:
    Pangsa pasar motor terbesar di dunia adalah India yang mencapai hampir 18juta pertahun, kemudian China yang 16juta lebih pertahun. Hero adalah market leader di India, perusahaan ini pecahan dari Honda. Sementara Haojue adalah market leader di China. Semua merek asing harus rebranding dg perusahaan lokal. Haojue adalah partner Suzuki. Sementara partner Honda adalah Jialing, dan Yamaha adalah Jianshe. 3 terbesar di China semuanya lokal, termasuk Loncin dan Da Changjiang.

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!