Penjualan Sport Naked 150cc di Tahun 2017, Vixion Unggul 2ribuan Unit Dari CB150R…

Pict : Atasaspal.com

Warungasep.net – Walaupun sangat bisa dibilang peminatnya makin menurun, tapi di segmen motor sport naked 150cc selalu menjadi kelas yang paling panas, terutama dalam segi penjualan. Seperti data AISI penjualan 3 produk ini yang terdiri dari All New Yamaha Vixion vs All New Honda CB150R juga pesaing baru Suzuki GSX-R150.. Manakah dari ketiga motor sport naked di rentang harga antara Rp 25 jutaan sampai Rp 29jutaan ini yang paling laris sepanjang tahun 2017???

Informasi ini saya dapat dari Detik.com nih pemirsa, dimana di artikel sebelumnya juga saya sudah bahas jika Yamaha Vixion masuk kedalam 10 motor terlaris di tahun 2017 dengan angka penjualan sepanjang tahun kemarin sebanyak 109.813 unit. Dan angka ini juga membuktikan penjualan sport naked 150cc ini unggul dari para rivalnya.

Itu karena, penjualan Honda CB150R di tahun 2017 kemarin hanya mencapai 107.991 unit, jadi Vixion lebih unggul dengan selisih penjualan sebanyak 2 ribuan unit saja. Dan ini juga membuktikan jika Yamaha Vixion terbukti masih menjadi raja motor sport di tahun 2017 ini… Dan tahukah pemirsa, jika melihat angka tersebut juga sama seperti kasus di tahun lalu dimana Vixion juga unggul dengan angka penjualan sebanyak 153.128 Unit sedangkan CB150R cuma 152.263 Unit saja, (baca lengkapnya di Data AISI 2016 ). Bedanya adalah jika di tahun 2017, penjualan kedua rival ini turun masing-masing sekitar 50ribuan unit dalam setahun, hehe…

Tak lupa juga, jika di tahun 2017 kemarin Suzuki juga ikut bersaing di kelas ini lewat GSX-S150, dengan segala keunggulan seperti harga yang murah dan mesin yang bisa dibilang yang paling powerfull dikelasnya. Tapi dengan beragam keunggulan tersebut, nyatanya penjualan GSX-S150 selama setahun hanya mencatatkan penjualan sebanyak 6.693 unit sejak pertama kali didistribusikan di bulan Maret lalu. Cukup jauh juga ya jaraknya…

Nah, bagaimana penjuala ketiga produk ini dalam 1 bulan yakni dibulan Desember 2017 kemarin? Pemirsa bisa lihat datanya secara lengkap di bawah ini :

Data Penjualan Sport Naked 150cc Jan-Desemeber 2017 :

Sport 150cc
 CB150R
Vixion
GSX-S150
Januari 2017
9.906 unit 9.259 unit* 0 unit
Februari 2017 11.591 unit 6.368 unit* 0 unit
Maret 2017 12.906 unit 2.368unit* 3.874 unit
April 2017 4.378 unit 1.571 unit* 1.270 unit
Mei 2017
7.251 uni 16.198 unit 337 unit
Juni 2017 6.638 unit 17.540 uniy
242 unit
Juli 2017 11.324 unit 20.670 unit 395 unit
Agustus 2017 13.673 unit 12.618 unit 165 unit
September 2017 8.266 unit 6.598 unit 187 unit
Oktober 2017 6.420 unit 3.897 unit 143 unit
November 2017 8.633 unit 2.678 unit 40 unit
Desember 2017 7.005 unit 10.049 unit 40 unit
Total 107.991 unit 109.813 unit 6.693 unit

*)Vixion lawas(NVA)

Oh ya, angka diatas sebagian diperoleh dari kalkulasi data di bulan sebelumnya (Baca : Data penjualan Vixion November 2017 ).. Jika ada kesalahan mohon dikoreksi.. semoga berguna…

Baca juga yang menarik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Blogspot : Motorjipi.com
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Ditulis oleh Warungasep. <

6 Comments

  1. ramuan dp Rp100.000 cukup mnjurrr euyyy,… januari 2018 besar kemungkinanny pnjualan vixion akan turun drastis, saya yg iseng2 suruh fby beli new vixion pda gak mau, mlah mau melihat(secra langsung) pcx lokal dulu, klau sesuai dengan hrpan ny d boyong, klau gak sesuai, doi akan boyong nmax katany,…

    apkah thun ini akan terjadi (lagi) shifting demand dri sohc 4 klep vva ke sohc 2 klep rra??? klau benar terjadi, ykinlah gak akan d bhas lgi oleh blog netral ini mah(kyak arrc ap250 2016 vs 2017) pdhal thun 2016 dia koar2 ngomong “r25(thai) bosen juara melulu, dimna nih kompetitor terdekat”,.. ehk giliran kompetitor yg d maksud datang pluss orang indo pula mlah kabur entah kmna, pke nyalahin regulasi lagi…..

  2. Seperti yg sudah2

    Desember Vixion bakal grojok pasar biar dibilang tetep laku ..

    Hahahaaa …

    Mirip dulu Mio waktu mau dikudeta BeaT, tiap bulan Desember grojok pasar jgn jumlah yg banyak biar dikata masih laku ..

    Pertanyaannya, kuat sampe kapan klo grojok produk lebih besar dari penyerapan pasar?

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!