Inilah Daftar Negara Yang di Ekspor Produk AHM, Penjualan di 3 Bulan Pertama 2018 Meningkat

Honda Sonic 150R diekspor ke Vietnam

Warungasep.net – Penjualan produk sepeda motor Honda, tak hanya laris di pasar domestik, tapi juga di pasar ekspor. Beberape negara di dunia mempercayakan PT. Astra Honda Motor (AHM) untuk memproduksi sepeda motor yang dijual dinegara mereka. Infonya, penjualan ekspor Honda di kuartal pertama tahun 2018 ini meningkat sekitar 22,7% dibanding periode yang sama di tahun lalu.

Jika ditotal, menurut data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) pada periode Januari – Maret 2018, ekspor sepeda motor nasional dalam kondisi utuh (CBU/Completely Built Up) pada kuartal I/2018 tercatat sebanyak 129.852 unit atau naik 47% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Pada periode Januari-Maret 2018, sepeda motor Honda yang diekspor PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan kontribusi 26% terhadap total ekspor triwulan pertama 2018 melalui angka ekspor. 33.192 unit.

Nah, tentunya pemirsa pada penasaran bukan, motor Honda apa saja sih yang kipas kipas Dollar atau laris di luar negeri? Nah berikut ini adalah daftarnya :

Data AISI Ekspor Honda Januari – Maret 2018 :

Data AISI Honda 2018 Produk Terjual
Skutik(30.794 unit) Beat series 20.602 unit
Vario series 10.176 unit
Scoopy FI 10 unit
Bebek(805 unit) Revo FI 500 unit
Supra series
20 unit
Blade 125 45 unit
Sobic 150R 240 unit
Sport(1.539 unit) CB150R 40 unit
CBR series 913 unit
CB150 Verza 120 unit
CRF150L 520 unit

Lalu, pemirsa juga tentu akan bertanya, sebenarnya produknya AHM ini diekspor kemana saja sih?
Sebelumnya, perlu diketahui jika AHM menjual produk ekspornya ini dalam 2 model, yang pertama diekspor dalam wujud utuh atau CBU(Completely Built Up) dan model CKD atau Completely Knocked Down, dan negara-negara yang menjadi tujuan ekspor adalah sebagai berikut :

Ekspor CBU produk Honda :

  • Filipina
  • Bangladesh

Ekspor CKD produk Honda :

  • Jepang
  • Thailand,
  • Malaysia
  • Vietnam
  • Kamboja.

Model yang diekspor secara CKD ini antara lain Honda Sonic, Supra GTR150, Honda BeAT series, Honda Blade, dan Honda CBR250. Total ekspor CKD AHM sepanjang kuartal I/2018 tercatat sebanyak 43.020 unit.

General Manager Overseas Business Division AHM Kurniawati Slamet mengatakan perusahaan memiliki komitmen besar untuk terus meningkatkan volume ekspor sepeda motor setiap tahun sejalan dengan peningkatan permintaan dari luar negeri dan kemampuan anak bangsa memproduksi produk berkualitas global.

“Kami senantiasa berupaya menghasilkan produksi sepeda motor dalam negeri dengan kualitas yang berstandar global. Kami berkomitmen meningkatkan jumlah ekspor sekaligus memperluas negara tujuan ekspor. Kami optimis hingga akhir tahun nanti ekspor unit maupun komponen kami akan meningkat.”

Baca juga yang menarik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Ditulis oleh Warungasep. < a

6 Comments

  1. paling buat ekspor dibikin beda kualitasnya, semua pada tau kualitas motor ahaem cukup mengecewakan mendekati sangat kecewa dengan banyaknya kasus motor buatannya yang tidak diungkapkan media bloger, hanya media besar dan berbadan hukum yang berani membuat berita

  2. Berita haox, kan kata juragan majapahit yg kipas2 dolar itu yamaha, ga boleh bikin berita bohong mang, dosa tau, uda mau puasa looh….

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!