Data Penjualan Vixion Juni 2018 Kalahkan CB150R Yang Makin Anjlok!

pict Motomazine

Warungasep.net – Lanjut kita bahas data penjualan motor naked 150cc antara Yamaha Vixion dan CB150R nih pemirsa. Kira-kira mana nih yang paling laris diantara keduanya? Dan ternyata cukup mengejutkan, karena di bulan Juni 2018 kemarin produk sport naked 150cc Yamaha berhasil pukul balik naked 150cc Honda, setelah di semester pertama tahun 2018 ini penjualan Vixion terus kalah jauh setiap bulannya. Penasaran dengan angka distribusinya? Pemirsa bisa lihat datanya di bawah ini :

Data penjualan Vixion vs CB150R Juni 2018 :

2018 CB150R New Vixion
Januari
6.357 unit, 3.587 unit
Februari 7.168 unit 2.508 unit
Maret 9.114 unit 7.166 unit
April 7.694 unit 3.956 unit
Mei 6.746 unit 6.465 unit
Juni 1.965 unit 3.680 unit
Total 39.044 unit 27.362 unit

Pemirsa bisa lihat jika penjualan Yamaha Vixion di bulan Juni 2018 kemarin menurun, dai semula mencapai 6ribuan unit di bulan Mei menjadi hanya 3.680 unit saja di blan Juni. Tapi ternyata penjualan Vixion dibulan kemarinberhasil mengalahkan angka distribusi Honda CB150R yang hanya berada diangka 1.965 unit.

Penurunan penjualan CB150R di bulan Juni ini anjlok hingga hampir seperempatnya saja tuh pemirsa, karena di bulan sebelumnya yaitu Mei sempat berada diangka 6.746 unit. Tapi walaupun begitu jika ditotal selama 6 bulan terakhir, atau selama satu semester penjualan sport naked 150cc DOHC Honda ini lebih unggul dibandingkan sport naked SOHC-nya Yamaha.

Tercatat selama Januari hingga Juni 2018, Honda CB150R terjual hingga 39ribuan unit sedangkan Yamaha Vixion yang terdiri dari 2 varian dengan Yamaha Vixion R 155cc ini hanya laku sekitar 27ribuan unit saja… Nah, apakah penuruan angka distribusi CB150R ini merupakan tanda jika bentar lagi atau mungkin bulan ini, seperti yang saya bocorkan kemarin merupakan tanda akan hadirnya CB facelift? Untuk itu kita tungu saja kejutannya di hari Jum’at besok, hehe.. semoga berguna…

Baca yang unik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

    Ditulis oleh Warungasep < a

1 Comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!