Aprilia SR150 2019 Facelift Rilis di India, Ada 3 Tipe… Bisa Terkoneksi Smartphone

Warungasep.net – Sebagai induk perusahaan, Piaggio memperkenalkan beberapa produk terbaru di India, antara lain varian Vespa terbaru juga tak ketinggalan yaitu Scooter Aprilia… Nah buat pemirsa yang belum tahu, jika Aprilia juga tak hanya punya varian motor sport tapo juga skutik… Khusus untuk pasar India mereka punya varian SR series, pertama Aprilia SR125 dan yang satu lagi adalah skutik yang dirilis beberapa waktu kemarin yaitu Apria SR150 2019 facelift

Bisa pemirsa lihat pada foto diatas, pihak Piaggio merilis 3 varian Aprilia SR150 terbaru yang terdiri dari varian standar berwarna biru, kemudian Aprilia versi Carbon berwarna hitam dengan motif carbon fiber dan yang ketiga adalah versi Special Edition race yang bertema sporty ala warna striping motor balap Aprilia RSV4. Berikut foto lengkapnya :

Soal desain body, konsep skutik ini benar-benar mengadopsi desain skutik modern Italia dimana punya desain lampu depan dual LED, dengan moncong depan yang panjang, body gambot, dek rata dan bokong yang gambot…

Sedangkan untuk fiturnya, karena SR150 ini mengalami minor facelift, maka ada perubahan terutama di sektor speedometer yang lebih modern dengan panel kombinasi analog dan digital, kemudian supaya tak ketinggalan dengan para rivalnya seperti Burgman Street juga TVS Ntorq 125, maka SR150 ini juga mengaplikasikan fitur baru yang terkoneksi dengan smartphone juta GPS sehingga bisa mengetahui posisi sepeda motor melalui sebuah aplikasi… Mantap…

Nah bicara soal spesifikasi, SR150 ini mengusung mesin 154cc 1 silinder berpendingin udara yang mampu menghasilkan power maksimum diangka 10,6 PS pada 6.750 Rpm sedangkan torsinya diangka 10,9 Nm pada 5000 rpm, untuk lebih lengkapnya pemirsa bisa simak dibawah ini :

Dan terakhir jangan kaget jika pemirsa mengetahui harga Aprilia SR150 2019 ini pemirsa, karena di India skutik yang jika hadir di Indonesia menjadi pesaing Vario 150 dan Aerox 155 ini dibandrol dengan harga INR 70.031 atau setara Rp. 14,3 jutaan… Wow… Muraah banget, itu untuk varian standar, sedangkan untuk versi Carbon dibanrol lebih mahal yakni INR. 73.500 dan versi Race Edition sekitar INR. 80.211 atau setara Rp. 16,4 jutaan.. buset dah lebih murah dari harga Mbeat nih, hehe… Semoga kepengen..

Sumber : ApriliaIndia, Indtagram dan Maxabout
Baca yang unik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

    Ditulis oleh Warungasep < a

1 Comment

1 Trackback / Pingback

  1. Aprilia SXR 125 2020, Maxi Skutik Dek Rata Yang Headlightnya “RSV4” Banget! – WARUNGASEP ★★★☆☆

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!