Marc Marquez menjadi Juara Motogp Philip Island 2015… Setelah berhasil menyalip Lorenzo di detik-detik akhir balapan
Warungasep.net – Balapan yang Luar biasa pemirsa, bagaimana tidak, balapan seri ke 16 yang digelar di sirkuit Philip Island Australia kali ini memang penuh dengan aksi batle antar pembalap Motogp, Pertarungan sengit antara Marquez, Lorenzo, Rossi dan Iannone. apalgi disaat detik-detik akhir balapan ketika Lorenzo mendominasi balapan dari awal hingga akhir akhirnya bisa disalip oleh pembalap Honda Marc Marquez hingga target Lorenzo untuk juara di sirkuitnya Stoner ini harus pupus tergagalkan.
Jalannya balapan. Mendapat Pole Position bukan berati Marquez bisa mengawali balapan dengan sempurna, seperti biasa pembalap Movistar Jorge Lorenzo semakin melesat jauh didepan, meninggalkan lawan-lawannya dibelakang… pada balapan ini terbagi dua kubu yang terbentuk, kubu terdepan antara Lorenzo, Marquez, Iannone dan Rossi, sedangkan kubu kedua adalah pertarungan antara Pedrosa, Crutclow dan Viniales.. namun yang spektakuler adalah aksi dari Andrea Iannone yang melakukan aksi-aksi overtake yang amazing banget pemirsa… bisa dilihat videonya berikut ini :
Oke, Lorenzo seperti biasa melakukan touring mode, hingga tak bisa tersentuh. berbeda dengan perebutan posisi ke 2, 3 dan 4 disinilah aksi batle terjadi antara 3 rider motogp. Marquez dan Iannone berebut untuk mendapat posisi ke 2 dan Rossi yang start di posisi ke 8 mulai menunjukan akasinya hingga akhirnya lap ke 4 Rossi bisa mendapat posisi ke 3. Dan burung pun tertabrak oleh Iannone #eh 😀
Namun posisi tidak selalu bertahan, Iannone menggila, melakukan aksi overtake yang selalu tak dapat dikira, dan perebutan posisi ke 2 terjadi antara 3 rider motogp tersebut hingga akhirnya Lorenzo melambat dan tersisa 10 lap Marquez berhasil merebut posisi terdepan… tapi tak bertahan lama, karena Lorenzo kembali menjadi leader pada sisa 7 lap terakhir…
Pada sisa 4 lap, perebutan posisi 3 terjadi antara Marquez dan Rossi, namun secara mengejutkan, Iannone berhasil menyalip mereka hingga pembalap Ducati asal Italia tersebut bisa diposisi ke 2.. namun tak berlangsung lama, Marquez merebut kembali posisi ke 2. Aksi seru nan mendebarkan ini berlangsung hampir disemua lap pemirsa, dan hingga akhirnya balapan yang ajaib pun terjadi, Marquez berhasil menyalip Lorenzo di last lap hingga memenangkan pertandingan… dan yang pertama menyentuh garis finish adalah Marquez, Lorenzo ke 2 dan Rossi harus puas balapan tanpa podium, karena posisi 3 dimenangkan oleh Iannone… Luar biasaaa
Dan inilah hasil lengkap Motogp Australia 2015, cekidot :
- Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 40m 33.849s
- Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 40m 34.098s
- Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 40m 34.779s
- Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 40m 34.907s
- Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 40m 38.911s
- Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 40m 40.749s
- Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 40m 43.224s
- Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 40m 52.250s
- Alex Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 40m 53.888s
- Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 40m 54.506s
- Scott Redding GBR Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 40m 55.695s
- Danillo Petruci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.2) 40m 56.689s
- Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP15) 41m 3.017s
- Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 41m 11.093s
- Jack Miller AUS LCR Honda (RC213V-RS)* 41m 14.041s
- Hector Barbbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14 Open) 41m 22.112s
- Yonny Hernandez COL Octo Pramac Racing (Desmosedici GP14.2) 41m 22.421s
- Loris Baz FRA Forward Racing (Forward Yamaha) 41m 22.536s
- Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (RC213V-RS) 41m 24.050s
- Mike Di Megllio FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14 Open) 41m 24.111s
- Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 41m 24.126s
- Toni Elias SPA Forward Racing (Forward Yamaha) 41m 54.791s
- Anthony West AUS AB Motoracing (RC213V-RS) 41m 57.303s
- pembalap DNF antara lain :
Nicky Hayden USA Aspar MotoGP Team (RC213V-RS) DNF
Damian Cudlin AUS E-Motion IodaRacing (ART) DNF
Balapan yang luar biasa pemirsa, nyesel kalo gak nonton hehe…
Oh ya, denga hasil balapan diatas, walaupun Rossi gak dapet Podium, tapi pembalap asal Italia ini masih memimpin klasemen sementara Motogp 2015 dengan nilai poin 296, sedangkan Lorenzo berada di posisi ke dua dengan 285 poin… hmm tipis sekali pemirsa… semoga balapan selanjutnya di Sepang bisa menentukan siapa yang jadi Juara dunia… mantap…
Baca juga yang menarik lainya :
- Lokasi Honda Modif Contest 2023, Finalnya di Honda Bikers Day Malang?
- Inilah 3 Jawara Honda Modif Contest (HMC) 2022
- Modifikasi Vario 125 Urban Sporty dan Hyper Sporty Pakai Forged Carbon
- Bisakah Ban 12 Inch Genio Baru, Dipasang Di Genio Lama? Berikut Jawabannya…
- AHM Rilis Vario 160 Repsol Edition, Tapi Cuma 4 Unit?
- Final Honda Modif Contest (HMC) 2021, Inilah 3 Juaranya…
- Jadwal Honda Modif Contest (HMC) 2021, Kini Digelar Secara Online
- Modifikasi Aerox Connected Pakai Monoshock, USD dan Cakram Belakang
- Inspirasi Modif CB150R Pakai Headlamp Z1000
- Kawasaki Z25R, Ilustrasi Kawasaki Z Series 250cc 4 Silinder
Ditulis oleh Warungasep.
Kontak Warungasep.net :
- Email : [email protected]
- Facebook : Warungasep.net
- Blogspot : Motorjipi
- Twitter : @Warungasep
- Whatsapp : 085222233573
- BBM : 5451DFC1
Posted from WordPress for Kalkulator
wah langsung dari ostrali
http://kobayogas.com/2015/10/18/motogp-australia-seru-dari-awal-hingga-akhir/
josssss
ianone & ducati tampil menakjubkan..
seru ketika gp15 mempermalukan M1 dan rc213v pedrosa.
hehehe
Iannone syadis…
Powerfullnya Iannone di Phillip Island: http://wp.me/p1eQhG-1pp
josss
Motogp kali ini menegangkan kang.akirnya rossi gak podium ya,kirain podium di setiap race.++ untuk ianone
iya, gereget bgt nih sama iannone hahahaha