Honda Cb4 Concept… Gila, Ini Motor Honda apa Ducati Diavel???

CB4 Concept
Honda CB4 Concept tampil mirip dengan Ducati Diavel, mosook??

Warungasep.net – Diajang pameran otomotif terbesar di Dunia EICMA Milan 2015, banyak sekali kejutan yang muncul, dari mulai motor baru seperti Yamaha MT10 dan Honda CB500F, hingga ke motor konsep. Nah yang unik adalah konsep motor-motor Retro clasik modern pemirsa, jika Yamaha punya Yamaha XSR900 yang diperkenalkan oleh Valentino Rossi, lalu Honda punya apa??? Honda juga punya, namanya Honda CB4 Concept

cb4 buntut

Honda CB4 Concept sejatinya adalah sebuah motor konsep yang merupakan sebauh custom modifikasi yang basicnya adalah Honda CB650F, motor naked 650cc 4 silinder, lihat 4 ular eh leher kenlpotnya melingkar dibawah mesin hehe

CB4 Concept
Custom CB4 Concept

Kita lihat desainnya, waw, ini benar-benar melenceng jauh dari bentuk aslinya bahkan jauh dari pakem produk Honda pemirsa, oke headlampnya mencirikan moor ini bertema motor clasick dengan single headlamp membulat, namun ke bagian shroudnya hmm seakan Deja Vu akan desain shroud Yamaha MT-Series ya hehe, dan overall jika dilihat-lihat motor ini malah mirip dengan Ducati Diavel, IMHO CMIIW 😀

CB4 Concept

Nah, iya kan buntutnya, knalpotnya, jok hingga penempatan plat nomor belakang hihi… Oh ya, kabarnya walaupun motor ini hanya konsep, tapi akan melihat respon pasar di Eropa sana, ya mungkin nih ya jika masyarakat disana antusias, pastinya akan ada produksi masalnya, wuiih.. gokilll…

Selain Honda CB4 ada juga Honda Sixty50 Concept, yupz kita akan bahas diartikel selanjutnya ya…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Ayam Jago

20 Comments

3 Trackbacks / Pingbacks

  1. Honda CB Six50 Concept, Sebut Saja Ini Scramblernya Honda… | WARUNGASEP★★★☆☆
  2. Diavel Ini Bermesin Matic Honda??? | WARUNGASEP★★★☆☆
  3. Honda EV-Cub Motor Listrik Yang Akan Diproduksi Masal Honda Tahun 2018 Nanti | WARUNGASEP★★★☆☆

Leave a Reply to FerboesCancel reply