Pertemuan All New CBR150R 2016 Dengan Yamaha YZF-R15, Pilih Mana???

r15 vs cbr berdampingan

Warungasep.net – Akhirnya mereka bertemu pemirsa, 2 motor sport fairing 150cc yang menjadi seteru selama 2 tahun terakhir ini. Sebelah kiri, tentu kita tahu bahwa itu adalah All New Honda CBR150R warna merah dan sebelah kanan ada Yamaha YZF-R15 warna biru. Bedanya, jika CBR150R adalah produk All New, sedangkan R15 merupakan produk lawas, jadi bagaimana jika mereka berdampingan?? kerenan mana pemirsa???

Kedua motor diatas adalah milik salah seorang bernama Raden Prabowo, menurut sumber yakni Pertamax7 menyebutkan jika pemilik R15 terpikat dengan All New Honda CBR150R, sehingga ia memiliki 2 motor sport fairing 150cc berbeda pabrikan.

Sayang nih, Fotona cuma ada 1 pemirsa, mungkin jika ada foto dengan sudut berbeda kita bisa mengkomparasinya dengan lebih detail hehe… Sekdar info jika R15 yang dipoto masih versi lawas pemirsa, sedangkan untuk yang terbaru pemirsa bisa lihat galeri fotonya di artikel dibawah ini :

Tapi foto diatas cukuplah untuk memberikan sebuah gambaran bagaimana perbandingan sosok dan dimensi yang terlihat diantara keduanya, dan mungkin masih ada yang penasaran dengan spesifikasi kedua motor tersebut?

Oke, All New Honda CBR150R memiliki spesifikasi mesin 150cc DOHC 4 valve dengan pendingin cairan, memiliki bore x stroke 57,3 mm x 57,8 mm yang disebut Nearsquare yang mampu mengeluarkan power sebesar 17,1 PS pada 9000 RPM dan Torsi 13,7 Nm pada 7000 RPM (Baca selengkapnya : Spesifikasi All New Honda CBR150R).

Sedangkan Yamaha YZF-R15 memiliki spesifikasi mesin 150cc SOHC 4 valve liquid cooled yang memiliki power maksimum 12,2 KW atau 16.59 PS pada 8.500 rpm dan Torsi maksimum 14.5 Nm pada 7.500 rpm. Dan untuk lebih lengkapnya saya kasih lihat secara detail Komparasi All New Honda CBR150R dan Yamaha YZF-R15, cekidot :

Spesifikasi All New Honda CBR150R
Spesifikasi Yamaha YZF-R15

Mesin : 149,16 cc 4 tak, DOHC 4 klep
Bore x stroke : 57,3 mm x 57,8 mm
Power Max ; 17,1 PS ( 12,6 kW) @ 9000 RPM
Torsi Max : 13,7 Nm @ 7000 RPM
Kompresi ; 11.3:1
Transmisi : Manual, 6 speed 1-N-2-3-4-5-6
Sistem pendingin : Liquid cooled dengan auto fan
Sistem bahan bakar : PGM FI
Sistem starter : Hanya elektrik starter
Tipe kopling : Basah
Sistem pengapian : Full Transisterized
Berat : 135 kg
Aki : MF 12V 5ah
Busi : NGK MRC9C9N / ND U27EPRN9
Kapasitas oli mesin : 1.1 liter
P x L x T : 1.983 mm x 694 mm x 1.038 mm
Jarak sumbu : 1.311 mm
Seat height : 787mm
Ground clearence : 166 mm
Kapasitas tanki : 12 liter
Rangka : Trussframe/teralis
Tipe ban : Tubeless
Ban depan : 100/80-17 52P
Ban belakang : 130/70-17 62P
Suspensi depan ; Teleskopik
Suspensi belakang Monoshock dengan Pro-link
Rem depan dan belakang ; Cakram hidrolik

Mesin : 149,8 cc, 1 silinder Berpendingin cairan, 4-stroke, SOHC
Diameter x Langkah : 57.0 x 58.7 mm
Perbandingan kompresi : 10.4 : 1
Daya maksimum : 16.59 PS (12,2 kW) pada 8.500 rpm
Torsi maksimum : 14.5 Nm pada 7.500 rpm
Sistem starter : Electric starter
Kapasitas oli mesin : Total = 1,15 L ; Berkala = 0,95 L ; Ganti filter oli = 1,00 L
Sistem bahan bakar : Fuel Injection
Tipe kopling : Basah, multiplat
Tipe Transmisi : Constant mesh, 6-speed
Pola pengoperasian transmisi : 1-N-2-3-4-5-6
P x L x T : 1975 mm x 660 mm x 1070 mm
Jarak sumbu roda : 1345 mm
Jarak terendah ke tanah : 160 mm
Tinggi tempat duduk : 800 mm
Berat Isi : 136 kg
Kapasitas tangki bensin : 12 liter
Tipe rangka : Diamond
Suspensi depan : Telescopic Fork
Suspensi belakang : Swingarm (Link Suspension)
Ban depan : 90/80-17M/C 46P
Ban belakang : 130/70-17M/C 62S
Rem depan : Single disc brake
Rem belakang : Single disc brake
Sistem pengapian : TCI
Battery : GTZ4V
Tipe busi : NGK/CR9E

Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan juga fitur yang berbeda pemirsa, sebut saja Yamaha YZF-R15 memiliki fitur rangka Twinspar, arm type banana dan ada fitur engine killnya, dan beberapa fitur tersebut tak nampak pada sosok CBR terbaru. Sedangkan R15 tidak memiliki fitur unggulan pada new CBR150R pemirsa, sebut saja headlight, lampu sein dan stoplamp LED, mesin DOHC yang diklaim resfonsip baik diputaran bawah maupun atas, penutup kunci berpengaman juga desain yang lebih fresh seperti desain velg dan knalpot.

Lalu dari segi harga antara CBR150R baru dan YZF-R15 juga memiliki perbandingan harga yang terpaut jauh pemirsa…

  • Harga All New Honda CBR150R : Rp. 32.500.000(Versi Standar) sampai Rp. 33.500.000(Versi Repsol) OTR Jakarta.
  • Harga Yamaha YZF-R15 : Rp. 29.800.000(versi standar) dan Rp. 32.800.000(Versi Special Edition Ohlins suspension)

Jadi, bagaimana menurut anda tentang pertemuan antara All New Honda CBR150R dengan Yamaha YZF-R15 diatas?? monggo komentarnya.. 😀

Ada juga komparasi lainnya, cekidot :

Komparasi Yamaha Xabre vs All New CB150R

Komparasi All New Honda CBR150R vs CBR150R lama

Perbandingan Yamaha Xabre dan Honda CB190R

Pilih mana antara Sonic dan Satria FU Injeksi

Komparasi Pulsar NS vs APache RTR200 FI

Komparasi Topspeed Sonic vs Satria FU Injeksi

Komparasi Sonic vs Mxking vs Satria FU Injeksi

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator

39 Comments

  1. All new CBR150R ganteng maksimal baik dari segi tampilan, performa, ergonomi dan kecanggihan 1 level diatas R15 ikan lele… gak heran orang² banyak beralih ke CBR baru ini

2 Trackbacks / Pingbacks

  1. Perbandingan Fisik Antara YZF-R15 dan All New CBR150R, Lihat Galeri Fotonya! | WARUNGASEP★★★☆☆
  2. R15 Facelift Nantinya Harus Beda dan “Haram” Ikut-ikutan Kompetitor!!! | WARUNGASEP★★★☆☆

Leave a Reply to msCancel reply