Wow, Harga All New CBR150R di Vietnam Tembus Rp. 60jutaan…

cbr eksport ke vietnam

All New CBR150R 2016dieksport ke Vietnam…

Warungasep.net – Ternyata motor sport fairing 150cc buatan AHM terbaru ini memikat hati biker Vietnam pemirsa, wajah ganteng dengan LED headlight, plus mesin 150cc DOHC nearsquare yang responsif ditambah buritan yang racy abis ini tak menyurutkan maksud dari sebuah importir umum disana untuk mendatangkan motor CBR series ini walaupun dengan harganya yang pastinya lebih mahal.

cbr di vietnam

Ya, dilansir dari Motosaigon.vn All New Honda CBR150R ini sudah datang dinegara Vietnam dan dipajang disebuah toko importir umum disana. dan kabarnya akan dibandrol dengan harga 100juta Dong Vietnam, atau jika dirupiahkan sekitar Rp. 59 hingga 60jutaan pemirsa..

Wow,harganya hampir 2 kali lipat ya pemirsa.. soalnya All New Honda CBR150R dibandrol dengan harga Rp. 32jutaan. Dan motor yang akan jadi lawan YZF-R15 V.2 dan Gixxer SF disana tersebut hanya 3 warna saja pemirsa antara lain All New Honda CBR150R warna putih All New Honda CBR150R warna merah All New Honda CBR150R warna hitam.. jadi tanpa ada warna Repsol ya.

cbr di vietnam merah

Ngomongin soal Vietnam, tahun lalu juga mereka sempat import sport naked AHM yakni All New CB150R, uniknya dengan knalpot yang berbeda dengan versi Indonesia, baca beritanya di :

Tapi, motor tersebut bukan hasil import dari AHM ya pemirsa, jadi cuma bisnis importir umum saja, sedangkan AHM hanya mengeksport Honda Sonic 150R ke Filipina yang diberi nama Honda RS150.. semoga berguna… 😀

2 Trackbacks / Pingbacks

  1. Info Harga Honda Terbaru Mei 2016, All New CBR150R Rp.32.475.000 di Tasikmalaya | WARUNGASEP★★★☆☆
  2. Yamaha Memang Rajanya Jualan Motor Eksport | WARUNGASEP★★★☆☆

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!