Jengah Lihat Matic Honda Laris, Yamaha Siapkan Mio “S3” Idling Stop?

yamaha mio z headlamp

Yamaha Mio Z akan kedatangan sodara baru, Mio berfitur Idling Stop?

Warungasep.net – Beberapa waktu lalu, beredar gambar patent untuk sistem Idling Stop Systemnya Yamaha yang kabarnya akan diberi nama SSS atau singkatan dari Smart Start Stop. Dan fitur tersebut kabar baiknya akan diterapkan pada produk baru Yamaha yang akan hadir di Indonesia yakni yang kemarin ketangkap basah di TPT yaitu Yamaha BN1.

patent sss yamaha

Pertanyaannya,motor apakah Yamaha BN1 ini? Sebelumnya beredar gosip yang mengatakan jika motor ini Nmax baru berfitur Idling Stop, ( Baca : Yamaha Nmax facelift ) Tapi, belakangan terungkap jika BN1 ini adalah motor Skutik Mid-levelnya Yamaha pemirsa, dan ada kemungkinan motor ini adalah varian Yamaha Mio yang akan berjibaku melawan matic Honda berfitur serupa yakni Honda Beat eSP ISS yang dibandrol dengan harga lebih tinggi dari varian standar ( Baca : Harga Honda terbaru 2016 ).

Terungkap pula jika pasca diproses kode TPTnya bulan lalu, kini kode TPT Yamaha BN1 dinyatakan selesai, berarti siap diproduksi pemirsa, begitu juga dengan Yamaha BB8 alias Yamaha Tricity 155cc yang akan didatangkan secara import dari Thailand beberpa bulan kedepan, cekidot :

yamaha bn1

Kemudian melihat dari produksinya sebanyak 81.000 unit disisa rentang waktu 2016 ini sepertinya produk ini hanya ditargetkan cuma sekitar 8ribuan unit saja perbulannya pemirsa, jadi memang besar kemungkinan ini adalah varian Mio baru yang ditujukan untuk melawan dominasi matic Honda yang kini merajai penjualan motor matic di Indonesia.

Nah dalam kondisi ini strategi ofensif yang dilakukan Yamaha salah satunya dengan menambah varian baru dengan Mio S3 dengan fitur Start Stop Pintar SSS yang mirip dengan fitur ISS-nya Honda ini. Apakah langkah ini berhasil? ataukah menjadi sia-sia saja, karen kabarnya sebentar lagi akan muncul Honda Beat baru 2016 yang berkode Honda K81a ? Motor 10juta umat ini akan membenamkan fitur dan desain lebih advance dari sebelumnya. Wuih, akan semakin seru nih nantina pemirsa.. Tapi untuk sementara kita tampung saja dulu infonya pemirsa, kita tunggu info resminya nanti, semoga berguna… 😀

Harsunya Yamaha buat skutik mid-level itu seperti ini, beraura Nmax tapi seharga Aerox, kan ajib pastinya hehe...
Harsunya Yamaha buat skutik mid-level itu seperti ini, beraura Nmax tapi seharga Aerox, kan ajib pastinya hehe…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator

27 Comments

  1. Sport 150 Honda juga laris.
    Bebeknya juga Laris
    hampir setiap Type di kuasai Honda
    berarti YIMM Jengah karena semua Motor AHM Laris manis

  2. mau secanggih apapun. kalo harga lebih mahal dr beat tetep ga kan bisa ngalahin beat. di segmen entry level. harga lebih berpengaruh. kalau mau ngalahin beat. buat matic baru tapi harga lebih murah dr beat. tentu dengan desain yg bagus
    jangan murah tp desain asal2an.

2 Trackbacks / Pingbacks

  1. Vario Series Kalahkan Beat Series di 10 Motor Terlaris Mei 2016 | WARUNGASEP★★★☆☆
  2. Yamaha NVX Muncul di Vietnam, Inikah Calon Penantang Vario 150 Nantinya? | WARUNGASEP★★★☆☆

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!