Data Penjualan CBR250RR Agustus 2017 Dikalahkan Yamaha R25, Ninja 250 FI Paling Laris…

Warungasep.net – Akhirnya yang ditunggu pemirsa muncul juga nih pemirsa, di segmen paling panas di kelas sport 250cc tentunya selain kompetisi balapan juga kompetisi di penjualan sangat dinantikan beritanya oleh pemirsa, dan kali ini kita ungkap siapa raja motor sport fairing 250cc terlaris di bulan Agustus 2017 kemarin…

Data ini bersumber dari blognya om Leoplod, dimana ia sudah mendapatkan info resmi tentang data penjualan dari ketiga motor sport fairing antara Honda CBR250RR vs Yamaha R25 dan Ninja 250 FI… Dan ternyata di bulan Agustus 2017 kemarin, pangsa pasar sport 250cc nasional kompak mengalami penurunan nih pemirsa, dan fakta menariknya adalah ternyata Honda CBR250RR untuk pertama kalinya dikalahkan penjualannya oleh Yamaha R25, yang dimana sebelumnya R25 berada diposisi buncit dengan penjualan rata-rata seratusan unit…

Menurut data AISI yang diterima om Leopold, menyebutkan jika selama sebulan kemarin sport fairing 250cc 2 silinder Honda hanya terdistribusikan sebanyak 106 unit saja, berarti turun dibanding bulan sebelumnya yang mencapai 432 unit.. Dan distribusi Yamaha R25 unggul dengan angka penjualan mencapai 126 unit, walaupun angka ini sebenarnya turun dari bulan Juli lalu yang sempat menyentuh angka 193 unit… wow…

Sedangkan untuk penjualan Kawasaki Ninja 250 FI walaupun mengalami penurunan dari 762 unit menjadi hanya 457 unit saja dibulan kemarin.. Tapi hal tersebut membuktikan jika, produk Kawasaki ini lah yang kini masih menjadi raja motor sport 250cc di tanah air, namun jika melihat pasar 250cc, justru yang menjadi yang terlaris adalah maxi skutik Yamaha Xmax tuh pemirsa, tercatat selama sebulan kemarin Xmax 250 terjual hingga 976 unit.. wow…

Untuk mengetahui lebih lengkap data penjualan ketiga motor sport fairing 250cc 2 silinder selama tahun 2017 pemirsa bisa lihat datanya pada table berikut ini :

Data AISI Sport Fairing 250cc 2 silinder Agustus 2017

Sport 250cc
 CBR250R
YZF-R25
Ninja 250
Januari 2017 1.408 unit 278 unit 653 unit
Februari 2017 1.002 unit 111 unit 1.727 unit
Maret 2017 726 unit 117 unit 1.579 unit
April 2017 1.005 unit 24 unit 200 unit
Mei 2017
869 unit 123 unit 526 unit
Juni 2017
409 unit
124 unit 307 unit
Juli 2017
432 unit
193 unit 762 unit
Agustus 2017
106 unit
126 unit 457 unit
Total
5.957 unit
1.096 unit 6.211 unit

Sumber : http://7leopold7.com/2017/09/15/aisi-penjualan-ninja-250fi-di-bulan-agustus-2017-empat-kali-lipat-cbr250rrr25/

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Blogspot : Motorjipi.com
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Posted from WordPress for Kalkulator<

19 Comments

  1. Horeee. Akhirnya artikel kerajaan akan rilis dengan sangat heboh kalo r25 menjadi pemenang selama lamanya dengan analisa model kerajaan mazapahit

Leave a Reply to DarwinCancel reply