
Warungasep.net – Seperti yang kita tahu jika beberapa hari lalu ada bencana alam letusan gunung Agung di Pulau Bali, dan sebagai wujud kepedulian sosial, pihak Yamaha Indonesia melaksanan program Corporate Social Responsibility atau CSR bernama “Yamaha Peduli Gunung Agung”, dengan memberikan bantuan kepada para korban dan pengungsi bencana alam letusan gunung Agung yang bertempat di Karangasem, Bali. aksi sosial ini atas kerjasama PT. YIMM bersama bekerjasama dengan YRFI (Yamaha Riders Federation Indonesia). mantap..
Aksi kemanusiaan itu dilakukan pekan lalu tepatnya Minggu 24 September 2017. Berbagai bantuan untuk pengungsi yang diberikan Yamaha adalah beras, masker, obat-obatan, air mineral dan mie instan. Titik pertama rombongan Yamaha memberikan bantuan ke Desa Sibetan lalu menuju ke posko Rendang. Ditemui oleh relawan, dijelaskan bahwa 1.500-an warga pengungsi memang sangat membutuhkan bantuan agar mereka bisa bertahan selama berada di tempat pengungsian. Titik penyaluran terakhir yaitu di Desa Gegelang Kecamatan Manggis.
Program CSR Yamaha dengan YRFI ini merupakan bentuk sinergi antara pabrikan dengan komunitasnya. “Yamaha sebagai bagian dari keluarga besar bangsa Indonesia turut prihatin dan aktif membantu meringankan beban mereka yang terkena musibah dan bencana di Tanah Air. Kali ini di Karangasem, Yamaha bersama komunitas resminya YRFI sebagai kepanjangan tangan dan keluarga besar pengguna sepeda motor Yamaha, turun membantu”, ujar Andri Fistulariyanto dari Tim Promosi Yamaha DDS Bali.
Sebagai pabrikan sepeda motor, Yamaha juga memberikan tips kepada pengguna sepeda motor di daerah-daerah yang terkena abu akibat letusan Gunung Agung :
1. Sebelum motor digunakan pastikan motor dicuci bersih terutama ban karena lumpur dari bekas erupsi bisa menempel dan akan membuat motor licin
2. Bersihkan filter udara dari debu yang menempel karena akan menghambat aliran udara yang akan masuk ke ruang bakar
3. Perhatikan juga rantai roda motor agar dalam kondisi bersih
4. Berkendaralah dengan hati-hati selama melewati jalan yang kondisinya tidak baik
Baca juga yang menarik lainya :
- Skutik Klasik Kok Kotak? Inilah Yamaha LIMI 125 Versi 2023
- Bermesin R15, Yamaha Y16ZR Doxou Edition Versi 2023 Rilis di Malaysia
- Lucunya Skutik Retro Yamaha Vinoora 125 Versi 2023
- Galang dan Aldi, Adik Kakak Yang Berprestasi di WSSP dan R3 bLu cRU Catalunya 2023
- Belum Facelift Tapi Tetap Ganteng, Yamaha MX-King 2023 Punya 2 Warna Baru
- Inilah Yamaha GEAR 125 2023, Warna-warninya Seperti Pagar PAUD ?
- Walaupun Cuma 125cc, Yamaha Factor 125 UBS Tampil Gagah dan Mempesona
- Yamaha Neo 125 2024, Soul GT Versi Brazil Yang Pakai Rem UBS
- NMax Enggak Laku di Spanyol, Tapi PCX Paling Laris
- Cakepnya Yamaha R15 Warna Putih Velg Merah Versi 2023 di India
- Panti Asuhan di Bandung Dapat Sumbangan dari Komunitas Honda dan Blogger Jawa Barat
- Dukung Pendidikan SMK, Yamaha Resmikan Bengkel Yamaha Adab Motor di SMK Muhammadiyah Lemah Abang
- Lestarikan Pesisir Pulau Jawa, AHM Ajak Sahabat Satu Hati Tanam Mangrove di Muara Gembong
- Korban Banjir Pangandaran Dapat Bantuan Sembako dan Service Gratis dari Honda JawaBarat
- Tingkatkan Kompetensi Guru dan Peluang Kerja Alumni SMK, AHM Gelar Sarasehan SMK di Sulawesi dan Papua
- Dukung Program Vokasi Pemerintah, Yamaha Beri Donasi 6 SMK di Sumatera Utara
- Yamaha Peduli Gunung Agung, Kirim Bantuan ke Pengungsi Letusan Gunung di Bali
- Seren Taun Ciptagelar di Sukabumi Dimeriahkan oleh AHM Dengan Aksi Sosial
- Jadikan Siswa SMK Enterpreneur Muda, PT. DAM Adakan Program SMK BerDAYA
Ditulis oleh Warungasep.
Kontak Warungasep.net :
- Email : [email protected]
- Facebook : Warungasep.net
- Blogspot : Motorjipi.com
- Twitter : @Warungasep
- Instagram : Warungasepnet
Posted from WordPress for Kalkulator<
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!