Kesan Pertama Ketemu Honda CB150 Verza, Wah… Nostalgia Sama “Honda Tiger” Nih…

Warungasep.net – Pengennya sih saya bisa Nge-Vlog kayak yang lain, jadi mengutarakan impresi atau kesan pertama bertemu Honda CB150 Verza ini lewat Video, tapi gak bisa euy!!! Saya mah, ngetik aja typo apa lagi ngomong wkwkw, mending kalo tulisan bisa diedit, kalo Video salah ngomong, yah musti diulang… Tapi ya mungkin begitulah, memang saya bisanya cuma ngeblog alias nulis aja sih, gak bisa negvlog.. Jadi mengenai kesan pertama bertemu sport terbaru Honda ini saya akan tulisa di Blog saja…

Oke, kesan pertama saya ketemu Honda CB150 Verza ini mungkin sama seperti pemirsa semuanya, lho kok aneh gini sih??? ujarku… Yupz, memang harus diakui jika desain yang diusung Honda Verza ini memang gak sesuai ekspektasi semua orang, termasuk saya sendiri. Banyak yang mengira jika desain CB Verza yang kini makin kekinian pakai desain headlamp lampu bulat yang sudah lama tersiar kabar bocorannya ini akan seperti Honda CB150R Exmotion Thailand, yang sporty, bertema neo klasik, canggih, keren dan mahal, Ternyata, yah cuma tampil beda dengan lampu depan doang sama shroud aneh tapi buritannya masih sama seperti Verza lawas, ujar mereka.

Hal ini juga sempat diutarakan sebagai pertanyaan kepada pihak AHM, kenapa Verza facelift yang kini memakai nama klan CB series ini tidak sama dengan CB Exmotion Thailand, dan pertanyaan ini pun dijawab oleh GM HC3 AHM Bu Isti Istiyani sbb :

“Honda CB150 Verza kami buat untuk memenuhi keinginan masyarakat yang ingin motor sport entry level namun tampil macho, berkarakter, dan tentunya nyaman digunakan harian” ujar Bu Isti.
“Tentunya kami selalu memikirkan dan membuat apa yang menjadi keinginan konsumen. Kami selalu mendengar dan berusaha mewujudkannya. Untuk saat ini, project tersebut masih kami pikirkan. Untuk itu (Re : CB150R Exmotion Lokal) mungkin akan kami teliti lebih lanjut lagi, apakah sesuai dengan kemauan konsumen. Kita lihat juga nanti bagaimana respon pasar terhadap Verza terbaru ini. Jika bagus, mungkin akan kami pertimbangkan.” tambahnya..

Dari jawaban tersebut kita bisa ambil kesimpulan, jika Honda CB150 Verza ini beda posisitioning penjualannya dengan motor sport naked lainnya, jadi jika pemirsa ingin sosok yang seperti CB Exmotion Thailand, bukan Verza yang diharapkan punya tampilan yang sama dengan produk negara tetangga tersebut tapi lebih cocok untuk varian CB150R Streetfire yang merupakan segmen motor sport naked yang punya performa, fitur dan tampilan, karena sebenarnya hadirnya Honda CB150 Verza ini posisinya adalah sebagai motor sport naked entry level yang merupakan varian motor sport termurah yang disedikan AHM untuk konsumen yang menginginkan motor sport yang punya bandrol harga yang terjangkau tapiii dengan mengutamakan desain yang macho atau gagah, punya karakter yang khas juga tentunya gak meninggalkan aspek kenyamanan berkendara ketika dipakai harian yang menjadi poin kelebihan dari produk terbaru mereka ini.

Itu ekspektasi para pembaca, tapi ekspektasi saya sih lebih ke arah desain klasik sang Verza yang bener-bener nanggung nih pemirsa, kalo mau klasik sih harusnya bagian belakangnya juga berubah, karena bagian depan sih udah pakai lampu bulat yang memang sudah menjadi trend kekinian motor sport naked baru, seperti CB1000R juga Kawasaki Z900RS dan Yamaha XSR series, tapi belakangnya masih mempertahankan desain buritan tajam dan nungging. Tapi hal tersebut kembali ke konsep motor ini yang merupakan motor sport entrylevel yang ditujukan bagi semua kalangan dan mengutamakan fungisonaliatas yang tangguh dipakai harian dan pekerja keras bukan motor sport fashionable yang tentunya punya kans peminat yang sedikit atau sekedar motor hobi yang bisanya dipakai mejeng doang dan cuma dibeli oleh para kalangan penghobi motor klasik.

Disaat perilisan kemarin di JI Expo PRJ Jakarta kemarin juga saya cukup lama untuk memahami karakter desain si CB Verza ini pemirsa, hingga akhirnya saya bisa menerima dan mengerti apa yang dimiliki oleh CB Verza ini yang ternyata punya aura yang mirip dengan motor klasik modern Honda di era tahun 2000an. Tentunya pemirsa pada tau akan sosok Honda Tiger 2000 bukan? Atau juga Honda Megapro series awal yang punya desain yang khas, lampu depan bulat, tangki logam, jok yang tebal dan empuk dual suspensi belakang, lampu belakang yang besar, behel yang nyaman buat dipegang,mesin berpendingin udara juga shroud kecil yang punya karakter yang khas, dan ternyata itu semua ada pada sosok Honda C150 Verza ini.

Jadi kesimpulannya, Honda CB150 Verza ini AHM bagaikan memghadirkan kembali varian motor sport naked Honda dan mengembalikan kejayaannya di era tahun 2000an, berasa nostalgia bareng motor Honda Tiger, atau Megapro lawas tapi tentunya dengan mengikuti perkembangan jaman, CB Verza ini pun megikuti tren dengan membenamkan fitur baru, seperti perubahan pengabut bahan bakar karburator menjadi fuel injection yang pastinya akan lebih irit dibanding motor lawas, juga dengan tambahan fitur speedometer full LCD digital, kunci kontak berpengaman magnet yang mencegah pencurian motor yang pastinya menjadi salah satu fitur unggulan.

Tapi memang, di beberapa bagian ada yang kurang value jika dibandingkan motor lawas nih pemirsa, sebut saja knalpot yang tidak lagi berwarna chrome, velg yang kini sebagian pakai vendor dari China dan juga salah satunya adalah bagian dudukan headlamp depan yang tidak lagi pakai logam yang dilapis chrome seperti motor lawas, melainkan tertutup cover plastik yang memang membuat tampilan motor ini agak sedikit mengurangi kegagahan Verza ini. Bagain cover speedometer juga terlihat terbuka dan kecil, sehingga akan lebih terlihat keren jika pakai Visor yang dijual terpisah menjadi part aksesoris(Baca lengkapnya di Harga Aksesories Honda CB150 Verza ).

Bagian shroud juga nih pemirsa, waduh susah sih ya kalo ngomongin desain, memang sudut pandang sesorang dengan yang lain akan selalu berbeda, menurut saya sih desain shroud ini juga sepertinya kurang pas aja, disebut dimensinya terlalu kecil juga kalo segede shroud Megapro juga sepertinya kegedenan, Mungkin shroud ala Tiger 2000 kayaknya lebih cocok tuh pemirsa, hehe Secara konsepnya juga desain shroud ini kurang mengalir dengan desain buritan yang tajam dan headlamp bulat. Harusnya bagian shroud ini bisa mempermanis tampilan dan penyeimbang bagian depan dan belakang nih pemirsa. Dan solusinya seperti biasa, mungkin modifikasi dengan part aksesoris aftermarket bisa sesuai keinginan pemirsa nantinya.

Tapi kekurangan diatas juga memang wajar saja sih pemirsa, di jaman sekarang ini mana ada pabrikan Jepang yang masih memberikan produk dengan harga murah dibawah Rp 20jutaan, cuma Honda doang nih kayaknya pemirsa. Dengan harga resmi Rp 19,3jutaan untuk versi standar dengan velg jari-jari dan Rp, 19,9jutaan untuk versi casting wheel sepertinya apa yang ditawarkan AHM ini sudah cukup memberikan apa yang diharapkan konsumennya untuk memiliki motor sport naked yang tangguh, irit, bandel dan siap dibawa bekerja keras baik itu buat touring atau dipakai jarak jauh tiap hari, dan mengesampingkan gengsi bukan buat motor yang dimanja atau modif performa buat balap, tapi buat motor yang menjadi partner keseharian. Jika pemirsa kurang sreg dengan yang ditawarkan, Honda juga punya pilihan produk motor sport lainnya seperti CBR series dan beberapa varian skutik yang labih lengkap.

Bagaimana dengan impresi naik motor ini? Nah, tentu pemirsa juga penasaran banget bukan? Apakah motor ini kencang, apakah motor ini nyaman? apakah motor ini pantas dibeli? Untuk menjawab hal tersebut saya akan bahas di artikel berikutnya.. semopga berguna,,,

Baca juga yang menarik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Blogspot : Motorjipi.com
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Ditulis oleh Warungasep. <

5 Comments

Leave a Reply to EmangCancel reply