Hasil Kualifikasi Motogp Qatar 2018, Zarco Tercepat, Marquez Ke-2, Rossi Start ke-8

Warungasep.net – Akhirnya, setelah libur beberapa bulan kita bisa nonton lagi laga Motogp. Mengawali seri perdana musim 2018, Motogp digelar di sirkuit Losail Qatar. Dan balapannya akan digelar saat malam hari waktu setempat esok tanggal 18 Maret 2018. Tapi sebelum kita tonton balapannya besok, terlebih dahulu kita akan lihat dulu hasil kualifikasi Motogp Qatar 2018 yang selesai digelar tengah malam ini.

Pembalap Yamaha Tech3, Johann Zarco tampil sebagai pole poition di sesi kualifikasi, usai menjadi yang tercepat dengan perolehan waktu 1:53,927 detik. Dan bahkan angka yang didapat oleh pembalap asal Prancis dengan Yamaha YZR-M1 nya tersebut langsung memecahkan rekor lap time terbaru sirkuit Qatar.

Dibelakang Zarco ada Marc Marquez, pembalap team Repsol Honda sekaligus sang Juara Dunia musim lalu ini akan start diposisi ke-2 di balapan seri perdana esok didepan Danilo Petrucci yang akan start diposisi ke-3 dan Cruthlow diposisi start ke-4.

Nah lho, kok posisi row terdepan didominasi pembalap satelit, kemana nih para pembalap Pabrikan?? Yupz, selain Marquez ada Dovizioso yang akan start diposisi ke-5, sedangkan pembalap Movistar yaitu Rossi akan start diposisi ke-8 dan Vinales yang berhasil tercepat di Q1 akan start diposisi ke-12.

Untuk melihat lebih lengkap bagaimana starting grid pembalap Motogp Qatar 2018, pemirsa bisa lihat hasil kualifikasinya dibawah ini :

Nah, melihat hasilnya diatas siapa nih prediksi juara Motogp Qatar 2018 esok? Apakah Zarco akan terus mendominasi balapan, atau Marquez akan kembali menjadi juara di seri pertama musim ini? Tak lupa juga sekarang Pembalap Suzuki lagi bagus nih, terbukti jika Rins dan Iannone kini membayang-bayangi dan masuk posisi start di 10 besar. Jadi kita lihat saja balapannya esok malam, ingat nih malem nih nontonnya, jadi begadang dehh, hehe.. jangan sampe kelewatan ya…

Baca juga yang menarik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Blogspot : Motorjipi.com
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Ditulis oleh Warungasep. <

1 Comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!