
Warungasep.net – Ada berita terbaru dari komunitas motor Honda Jabar nih pemirsa, PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat menggelar seleksi calon peserta Kompetisi Safety Riding Regional Jawa Barat untuk komunitas sepeda motor Honda yang tergabung dalam Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMHJB). Event yang selalu digelar setiap tahun tersebut dalam rangka menyambut event Kompetisi Safety Riding Regional daerah Jawa Barat yang akan digelar di pertengah bulan April 2018 nanti..
Sekedar informasi jika saat ini IMHJB menaungi sebanyak 20 paguyuban/ikatan atau komunitas sepeda motor di Jawa Barat. Nah, nantinya setiap paguyuban wajib mengirimkan 5 perwakilan untuk mengikuti seleksi calon peserta Kompetisi Safety Riding Regional Jawa Barat.
Lerri Gunawan, General Manager Motorcycle Sales, Marketing & Logistic DAM memberikan komentar atas acara ini :
“Tujuan adanya kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan seorang instruktur dan advisor komunitas dalam mengkalibrasi pengetahuan safety riding yang dimiliki untuk disampaikan kepada orang lain yang membutuhkan. Sehingga diharapkan mampu memberikan wawasan dan kesadaran bagi para pengguna sepeda motor yang pada akhirnya bisa mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas,” ungkap Lerri.
Dan seleksi ini dilaksanakan di 3 (tiga) wilayah Jawa Barat diantaranya wilayah Barat, Timur dan Tengah. Untuk lebih detailnya sbb :
Wilayah Barat meliputi Karawang, Bekasi, Bogor, Depok, dan Purwakarta, digelar tanggal 25 Maret 2018
Wilayah Timur (Pangandaran, Tasikmalaya, Ciamis, Banjar, Kuningan, Majalengka, Indramayu, dan Cirebon) pada tanggal 1 April 2018
Wilayah Tengah (Cianjur, Sukabumi, Cimahi, Garut, Subang, Sumedang, dan Bandung) pada 8 April 2018
Saat proses seleksi, perwakilan masing-masing paguyuban diuji tentang keterampilan berkendara diantaranya keseimbangan dan slalom course. Setelah melakukan seleksi di setiap wilayah terpilih 24 peserta yang akan mengikuti Kompetisi Safety Riding Regional Jawa Barat pada bulan April 2018 mendatang. Pemenang di tingkat Regional nanti akan diikutsertakan ke ajang Kompetisi Safety Riding tingkat Nasional pada bulan Juli 2018 , event tersebut diadakan langsung oleh Astra Honda Motor (AHM) dan bisa dibilang sebagai ajang final kontes Safety Riding Honda bagi komunitas.. semoga berguna…
Baca juga yang menarik lainya :
- Pecinta Bebek Retro Jangan Lihat! Cakepnya Honda Super Cub 110cc 2023 di Thailand
- Honda Motocompacto, “Motor Lipat” Honda Yang Beneran Bisa Dilipat
- Akhirnya, AHM Buka Layanan Pengecekan Rangka eSAF Produk Honda di AHASS
- Honda Giorno+ Resmi Dirilis, Enggak Pakai Rangka eSAF Euy!
- Honda GIORNO+ Akan Rilis 29 Agustus 2023, Inikah Honda Stylo 160?
- Bocor!!!! Honda ADV Facelift Akan Pakai 6 Lampu Projie LED ?!
- Jadwal 4 Lokasi Honda Bikers Day 2023, Puncaknya Digelar di Malang Jatim
- Fitur dan Spesifikasi Honda EM1 e: 2023, Cuma Bisa 45 Km Doang?!
- Motor Listrik Honda EM1 2023 Resmi Rilis di Indonesia, Harga 40-45 Jutaan
- AHM Pajang 11 Model Baru Honda di GIIAS 2023, Salah Satunya Motor Listrik ?!
- Catat, Inilah 4 Lokasi Bale Santai Honda Untuk Pemudik di Jawa Barat
- Apresiasi Konsumen Loyal, DAM Berbagi Kebaikan Menyambut Lebaran
- Second Civil dan Anima Meriahkan Launching New Vario 125 di Cirebon
- Rilis di Bandung, New CBR250RR Menyapa Warga Jabar, Harga Termurah Rp. 63,2 Jutaan
- New Honda Vario 125 Resmi Rilis di Jawa Barat, Harga Termurah Rp. 22 Jutaan
- Dapatkan Diskon Rp. 7 juta Jika Beli CBR250RR Baru Via Jabar Virtual Expo
- Honda ADV160 Resmi Rilis di Jawa Barat, Harga Lebih Murah Dari Jakarta!
- Harganya Rp. 18,5 Jutaan, Honda Genio Baru Rilis di Jawa Barat! Target Terjual 6.000 Unit/Bulan
- Terjual 481.375 Unit, Berapa Target Penjualan Vario 160 di Jawa Barat ?
- Vario 160 Rilis di Jawa Barat, Dapatkan Diskon Rp. 6 Jutaan Di Pameran Jabar Virtual Expo
Kontak Warungasep.net :
- Email : [email protected]
- Facebook : Warungasep.net
- Twitter : @Warungasep
- Instagram : Warungasepnet
Ditulis oleh Warungasep. < a
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!