Lebih Dekat Dengan Suzuki Nex II Warna Putih, Galeri Foto dan Video

Warungasep.net – Disaat perilisan Regional Suzuki Nex II untuk area Jawa Barat di Bandung akhir pekan lalu, saya termasuk rekan-rekan Blogger, Vlogger, Selebgram dan Influencer Kota Bandung diajak untuk merasakan sensasi motor skutik terbaru Suzuki ini dengan dibawa City Touring mengelilingi kota Bandung. Namun sebelum kita bahas acara touringnya terlebih dahulu akan saya bahas mengenai impresi pertama ketemu Suzuki Nex II, asyeek..

Sebenarnya ini bukan pertama kalinya saya ketemu skutik termurahnya Suzuki, sebelumnya saya sudah ketemu skutik ini saat perkenalaan di ajang IIMS 2018 April lalu serta pada saat launching resminya di Jakarta Fair 2018 akhir bulan kemarin. Cuma waktu itu saya gak bisa melihat lebih dekat dan leluasa karena berebut dan berdesak-desakan dengan Media dan Blogger lain,. Dan bedanya sekarang saya gak cuma bisa lihat dari dekat tapi juga bisa mencobanya dengan riding.

Pertama kita bahas desainny nih pemirsa. Apa benar skutik baru Suzuki ini lebih mirip salah satu skutik kompetitornya daripada Suzuki Nex sebelumnya? Jawabannya benar, memang dibeberapa bagian ada bentuk yang dibuat mirip, sebut saja shape headlamp, tapi itu jika dilihat dari jauh atau sebatas foto saja, tapi jika melihatnya langsung ternyata beda. Suzuki Nex II ini memang punya karakter Suzuki yang khas, yaitu dari single headlamp dengan ada variasi lubang udara dibagian sisi kiri dan kanan reflektor headlamp. Juga secara keseluruhan desain skutik Suzuki ini cenderung membulat dan terliha lebih elegan ketimbang sporty.

Melihat speedometernya, saya pikir akan sama dengan punya Suzuki Address yang menggembung ternyata tidak. Walaupun posisi stang Suzuk Nex ini terbilang tinggi karena mengejar ergonomi yang santai, tapi speedometernya terlihat compact dan simpel. Memang tidak ada ECO indicator juga speedometer kombinasi analog dan digial seperti rivalnya yang dibandrol lebih mahal. Tapi dengan aksesn warna kuning diatas warna latar speedometer berwarna putih yang cerah membuat nuasa tampilan dasbor speedometer ini terlihat menarik, dan terlihat jelas baik saat berkendara di siang atau malam hari.

Di bagian saklar, tidak ada tombol ISS/SSS seperti skutik yang dibandrol lebih mahal Rp 2jutan dari Nex II, ini dan posisi tombol lampu sein juga tombol klakson terlihat simple dan standar banget. Ketika kita tekan terasa lembut dan gak keras.

Lanjut ke bagian jok, emang terasa agak keras dan kulit jok yang dibuat agak kesat, tentunya gak akan membuat licin ketika dipakai riding. Dan perlu diketahui jika tinggi jok-nya ini cuma sekitar 74cm sehingga membuat saya yang punya tinggi badan 167cm bisa menapak sempurna, dan saya ras amenjadi skutik paling rendah nih joknya, hehe..

Bagian knci kontak masih konvensional dengan pengaman bermagnet, lebih baik dari Nex sebelumnya. Dan dibagian bawah ya terdapat 2 buah consol box yang bisa membawah botol air minum, tempat USB charger dsb.

Lanjut ke ukuran ban, Nex II ini pakai ukuran ban depan 80/90-14 dan belakang 90/80-14 dengan palang velg 5 seperti Suzuki Address. Tentunya menmbuat tampilan visual skutik ini terlihat lebih besar daripada versi sebeumnya, dan makin pede tentu ketika kita riding, danposisi rem cakram depan berada di sebelah kiri.

Bagaimana dengan lampu rem? Pemirsa bisa simak dibawah ini :

Berkaraker stoplamp Suzuki banget, sedangkan bagian rear grip ata behel belakang tampak standar

Dari semua detail yang saya lihat semuanya saya suka, kecuali bagian batok stang yang terlihat terlalu kecil, mungkin kalo dibuat lebih lancip dengan bentuk segitiga pasti akan lebih pas dan berkarakter nih, hehe

Lanjut ke bagian mesin, Suzuki NEX II ini mengusung mesin 115cc yang mengambil basis mesin yang sama dengan Suzuki Address, tapi tentu ada peningkatan dibeberapa bagian termasuk fuel injector dan di bagian CVT. PT. SIS mengkalim jika Nex II ini memiliki power maksimum sebesar 6,7 KW pada8ribu RPM dan torsi 8,5 Nm pada 6000 rpm. Konsumsi BBM skutik yang di Bandrol Rp. 13,9jutaanOTR Jakarta ini dklaim bisa menempuh sejauh 176,4 dalam 3,6 liter BBM.. mantap..

Pemirsa bisa lihat dan dengar suara knalpotnya dalam video berikut ini :

https://www.instagram.com/p/BjrCQlinoLb/?taken-by=warungasepnet

Bagaimana dengan impresi riding bersama skutik terbaru Suzuki ini? Akan saya bahas di artikel berikutnya..

Baca juga yang menarik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : Warungasepnet

Ditulis oleh Warungasep. < a

1 Comment

  1. Ehm.. kembarannya dari negara tetangga tipe termurah udah sunyi saat starter.. gasnya jengat, ban tubeless plus rem parkir sama sss..

Leave a Reply to uzhenkCancel reply