Honda CB650R 2019, CB650F Facelift Keluarga Baru Neo Sport Cafe

Warungasep.net – Tak hanya versi fairingnya saja yang diupdate, Honda Global juga merilis versi naked dari Honda CBR650R 2019 dengan nama baru Honda CB650R 2019. Perubahan kode penamaan baru dari F ke R juga merubah total model yang dipakai naked bike 4 silinder Honda ini. Jika sebelumnya mengusung model street fighter dengan body dan headlamp serba tajam, Moge baru yang juga bisa disebut Honda CB650F Facelift 2019 ini kini mengusung konsep model retro odern seperti klan CB series lainnya, sehingga CB650R ini masuk ke keuarga Neo Sport Cafe dengan ciri khas model lampu bulat LED yang klasik.

Pemirsa bisa lihat, desain lampu bulat LED-nya menjadi ciri khas Honda CB series terbaru. Jadinya kini ada banyak line up Honda CB series Neo Sport Cafe dari mulai Honda CB125R, CB150R Exmotion, CB250R, CB300R, Honda CBR1000R dan yang terbaru ini CB650R. Desain shroudnya juga khas banget dengan desain tajam dan minimalis juga seperti terdapat lubang udara disisi sayap, bagian mesin diumbar sehingga terlihat kekar terutama 4 lubang knalpot yang melingkar dibawahnya yang berujung pada underbelly exhaust, disempurnakan dengan frame twinspar yang membuat motor ini terasa padat.

Tak hanya konsep desain saja yang berubah signifikan dari sosok Honda CB650R baru ini pemirsa, tapi beberapa fiturnya juga baru dan lebih canggih dan modern, sebut saja kini suda pakai Traction Control, panel speedometer full negative LCD Digital yang lebih lengkap, suspensi depannya sudah tidak pakai teleskopik biasa seerti ayago tapi kini lebih terasa aura mogenya karena pakai suspensi model inverted fork aka Upside down dengan double front disc brake yang dilengkapi dengan kaliper rem radial 4 piston.

Lanjut kita bahas sesifikasi mesin, Hoda CB650R 2019 ini mesinnya memang sama dengan CB650R sama-sama mengusung mesin DOHC 649cc yang mampu mencapai tenaga maksimum diangka 93,8 HP pada 12.000 rpm dan juga Torsi motor di angka 64 Nm pada 8,500 rpm. Untuk lebih lengkapnya pemirsa bisa simak dibawah ini :

Spesifikasi CBR650R 2019

Mesin : 4 tak, 4 silinder DOHC berpendingin cairan
Kubikasi mesin : 649 cc
Diameter x stroke : 67 mm x 46 mm
Kompresi : 11.6:1
Power maks : 70 kW (93,8 HP) pada 12.000 rpm
Torsi motor : 64 Nm pada 8500 rpm
Pengabut baha bakar : Injeksi elektronik PGM-FI
Kopling : Multi-disc dalam penangas minyak dengan sistem, anti-rebound
Gearbox : Enam kecepatan
Chassis : Steel Diamond
Suspensi depan Garpu terbalik dengan diameter 41 mm, stroke 120 mm
Suspensi belakang Monoshock yang dapat diatur, perjalanan sejauh 43,5 mm
Rem depan Disk ganda 310 mm dengan kaliper empat piston
Rem belakang Disk 240 mm dengan kaliper piston sederhana
Roda depan Aluminium enam-jari 3,5×17 “, 120/70-ZR17
Roda belakang Aluminium enam-jari 5.5×17 “, 180/55-ZR17
Wheelbase 1,450 mm
Px L x T : 2,130 mm x 750 mm xTinggi 1.150 mm
Tingi jok : 810 mm
Berat : 207 kg
Tengki BBM : 15,4 liter

Dan terkahir, berbeda dengan CB650R yang punya sedikit warna naah pilihan warna Honda CB series 650cc ini punya 4 pilihan warna diantarana warna hitam, silver matte blue dan merah berikut ini foto studionya :

Kehadiran CB650R ini diposisikan sebagai rival Yamaha MT-07, Kawasaki Z650, Triumph Street Triple dan juga Suzuki SV650.

Baca yang unik lainya :

Kontak Warungasep.net :

  • Email : [email protected]
  • Facebook : Warungasep.net
  • Twitter : @Warungasep
  • Instagram : WarungasepnetDitulis oleh Warungasep < a

1 Comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!