
Warungasep.net – AP Honda selaku ATPM sepeda motor Honda di negara Thailand merilis sebuah motor baru yang diberi nama All New Honda Wave 110i. Yang dimana motor ini merupakan kembaran daripada motor Honda Revo yang ada di Indonesia, dan untuk Honda Wave 110i 2019 ini pihak AP Honda menghadirkan fitur baru yaitu berupa pemberian lampu LED pada headlamp motor bebek yang masuk kedalam kategori motor family di negara tersebut.
Jadinya sekarang lampu LED bukan hanya terdapat pada motor premium saja tapi juga baik motor skutik atau motor bebek dikelas entry level juga sudah pakai lampu yang disebut sangat efisien dan hemat energi ini. Menarik nih jika di Indonesia, para pabrikan sepeda motor juga melakukan LED-fikasi pada varian motor bebek entrylevel mereka, hmm, kira-kira siapa yang dulan ya? hehe…
Oh ya, sayangnya walaupun sudah pakai lampu LED, tapi headlamp Honda Revo Thailand ini malah terlihat sedikit aneh, agak terlihat jadul dimana desainnya dari awalnya pakai model lampu sein dan lampu utama yang satu reflektor tapi sekarang terlihat terpisah, sekilas menjadi mirip dengan Honda Supra Fit lawas tahun 2007an.
Berikut perbandingannya dengan versi lawas :
Selain itu jika di bandingkan dengan Honda Revo FI ang di Indonesia, atau Honda RSX 110 2019 di Vietnam, desain bebek sntry dari Thailand ini masih mempertahankan desain versi lawas, belum berubah.
Walaupun begitu, Honda Wave 110i 2019 di Thailand ini mendapat update tampilan panel speedometer yang walaupun masih model analog tapi lebih terlihat sporty.
Bagaimana dengan spesifikasi mesinnya? Honda Revo versi Thailand ini sama-sama menusung mesin 110cc 1 silinder berpendingin udara, motor ini diklaim mampu diajak irit hingga 63,3 km / liter, dan punya kelebihan bagasi dibawah jok yang lebih luas hingga kapasitas 7 liter.

Dan terkahir untuk bandrol harga Honda Wave 110 2019 di Thailand ini dibandrol dengan harga THB 36.500 atau setara Rp 16utaan dan tersedia dalam 2 versi versi castwheel dan versi spoke wheel, wah samaan nih harganya dengan Honda Revo di Indonesia, wajar sih karena keduanya diproduksi secara lokal dan untuk pasar domestik saja.. Nah, apakah Honda Revo FI di Indonesia juga akan update lampu LED? pemirsa tunggu saja…
Baca yang aneh lainnya :
- Honda Giorno+ Resmi Dirilis, Enggak Pakai Rangka eSAF Euy!
- Ikutan Brasil, Honda ADV160 Edisi Iron Man dan Captain America Rilis di Thailand
- Bukan Honda Beat, Motor Terlaris di Thailand Tahun 2022 Adalah…
- Honda PCX160 Midnight Race Edition, PCX 2023 Berkelir Sporty Rilis di Thailand
- Ada Honda Vario 160 2023 Matte Blue Yang Rilis di Thailand
- All New Honda Wave 125i 2023, Supra Bapack Di Thailand Pakai Mesin Baru
- Honda Thailand Rilis FORZA 350 Versi 2023 Dengan Dual LED Headlight Baru!
- Scoopy 110 2023 Makin Retro Pakai Velg 14 inch Jari-jari di Thailand
- Honda Click 160cc 2022, Kembaran Vario 160 Di Thailand… Ini Bedanya!
- Tampilan Baru Revo Koperasi LED Di Thailand, Honda Wave 110i 2022
- Honda Blade 2023, Perpaduan Vega-R dan Supra Bapack
- Vario 160 2023 di Vietnam Ada Versi Sporty dan Premium Yang Lebih Mewah
- Honda SH160i 2023, Namanya Berubah Dan Sudah Bisa Connect Smartphone
- Honda Winner-X 150 2023 Sport Version Rilis di Vietnam
- Honda Wave Alpha 2023, Old Supra Fit Yang Masih Dijual di Vietnam
- Honda Air Blade 125 2022 Juga Pakai Mesin Baru 4 Klep!
- Honda Airblade 160cc 2022 Rilis di Vietnam, Inilah Lawan Sejati Aerox?
- Honda Winner-X 150 2022, Desain Berubah! Tambah Keyless dan USB Charger
- Honda LEAD 125 2022 Kini Pakai Mesin 125cc eSP+ 4 Klep, Harganya Rp. 26 Jutaan
- Tampilan Baru Honda AIRBLADE 150 Limited Edition di Vietnam, Harga Rp. 35 Jutaan
Kontak Warungasep.net :
- Email : [email protected]
- Facebook : Warungasep.net
- Twitter : @Warungasep
- Instagram : Warungasepnet
Ditulis oleh Warungasep
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!