Warungasep.net – Lewat akun Youtube resminya, PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) merilis sebuah video yang merupakan teaser calon produk baru mereka. Dalam video tersebut KMI tertulis motor ini merupakan “New Look of Our 250 Category” sehingga banyak menimbulkan spekulasi dikalangan netizen jika ini merupakan teaser Calon Kawasaki Ninja 250cc 4 Silinder benarkah demikian??

Dalam video tersebut juga KMI menampilkan beberapa siluet, diantaranya tulisan Ninja yang iconic, lengkap dengan strip tulisan 250cc, dam yang menarik calon motor baru Kawasaki ini pakai livery special edition KRT.

Tapi setelah saya analisa lebih detail lagi, dan perhatikan bagian bawahnya terlihat ada striping grafis bermotif honey comb berwarna hijau. Waah, ini sih sudah gak asing nih pemirsa,karena striping tersebut punya Kawasaki Ninja 250 FI 2020 livery KRT Edition.

Baca : Kawasaki Ninja 250 2020 KRT Edition

Atau bisa jadi juga teasertersebut jadi calon varian Kawasaki Ninja 250cc 1 silinder alias Ninja 250SL versi anyar, Karena kembarannya yaitu Ninja 125cc sudah facelift di Eropa, cekidot :

Baca : Kawasaki Ninja 125 2020 Hadir Dalam 3 Warna Baru

 

 

Gimana? Mirip banget bukan… Dengan ini bisa diambil kesimpulan jika motor yang pada teaser tersebut tertulis motor ini akan dirilis tanggal 10 Oktober 2019 bukanlah Ninja 250 4 silinder yang kita tunggu, tapi Ninja 250 2 silinder versi terbaru atau Ninja RR Mono dengan livery SE ala team balap Kawasaki racing team. Semoga berguna…

Baca juga yang unik lainnya :

Kontak Warungasep.net :

Email : [email protected]

Facebook : Warungasep.net

Comments

Leave a Reply to warungasepCancel reply