Motor Di Malaysia Yang Gak Dijual di Indonesia : Kawasaki Z250, Aslinya Cakep Juga!

Warungasep.net – Memanfaatkan moment saat Nonton Motogp Sepang 2019 bersama Respiro pekan kemarin, saya sempat berkelilig di area Mall Sirkuit Sepang Malaysia. Biasanya orang-orang kesini itu nyari oleh-oleh berupa barang branded atau produk yang gak dijual di Indonesia, apalagi kalo ada diskon, autobeli deh… Tapi, saya kesini malah niatnya mau nyari bahan postingan blog, salah satunya adalah nyari produk sepeda motor disana yang gak dijual di Indonesia. Salah satunya adalah Kawasaki Z250. Yang ternyata versi naked dari Ninja 250 ini dilihat dari dekat memang cakep juga.

Seperti yang kita tahu jika Kawasaki Z series ini merupakan Kawasaki Ninja 250cc 2 silinder yang tampil tanpa fairing alias telanjang. Dengan perbedaan di beberapa bagian diantaranya stang yang dibuat lebih tinggi sehingga punya ergonomi lebih nyaman, shroud yan tajam sehingga nampak lebih kekar, panel speedometer kombinasi analog dan digital dan yang menjadi daya tarik motor ini adalah desain headlampnya yang keren banget…

Headlamp Z250 ini kini menjadi standar baru corporate desain untuk varian motor naked bike Kawasaki Z series, tak hanya Z250 saja tapi varian lainnya seperti Z400, Z650, Z900 hingga yang terbaru Kawasaki Z H2 punya garis desain yang sama denga Z250 ini.

Headlight yang diberi nama Sugomi Style ini punya 6 reflektor headlamp, 4 reflektor diatas sebagai lampu dekat dan jauh dibagian atas dan 2 lagi dibawah. Headlampnya ini makin terlihat futuristik dan sangar dengan DRL. Secara keseluruhan headlamp Z250 ini memiliki shape yang agresif layaknya kepala binatang buas dengan siluet taring dibagian bawahnya.

Sedangkan bagian lainnya memang dibuat sama plek dengan versi fairingnya, baik desain tanki, body belakang, kaki kaki termasuk desain velg, rem hingga knalpotnya juga sama. Bedanya Z250 ini lebih mengekspose bagian rangka teralis, juga bagian mesin tanpa cover sehingga menonjolkan bagian dua leher knalpot yang melingkar sehingga mempertegas identitasnya sebagai motor naked 2 silindernya Kawasaki.

Perlu pemirsa ketahui jika Z250 ini mengusung mesin 250cc 2 silinder generasi baru dari Kawasaki, sehingga kombinasi rangka model baru yang lebih compact dan ringan, motor ini mampu mencapai performa tertinggi dikelasnya. Powernya mencapai angka 39 PS pada putaran 12,500 rpm dan torsi maks di 23.5 N.m {2.4 kgf.m} / 10,000 rpm. Untuk lebih lengkapnya :

Baca : Kawasaki Z250 2019…. Lihat Spesifikasi, Harga, Fitur dan Galeri Fotonya

Di Malaysia motor ini dibandrol dengan harga 22ribuan Ringit atau setara 76 jutaan, lebih murah dibanding versi fairingnya yaitu Ninja 250 yang disana dibandrol Rp 82jutaan. Pertanyaannya, kenapa motor seganteng ini gak dijual KMI di Indonesia ya? Apakah karena Kawasaki lebih focus ke Ninja series, karena memang diproduksi dan dirakit secara lokal, atau mungkin karena pasar motor naked 250cc memang kurang diminati di Tanah Air? Kalo menurut pemirsa gimana? Monggo komentarnya…

Dan untuk melihat lebih detail Z250 di Malaysia, pemirsa bisa lihat di galeri foto dan videonya dibawah ini (klik untuk memperbesar) :

Videonya disini :

Jangan lupa ntuk subscribe Youtube saya ya, semoga berguna…

Baca yang unik lainya :

Kontak Warungasep.net :

Email : [email protected]

Facebook : Warungasep.net

Twitter : @Warungasep

Instagram : Warungasepnet
Ditulis oleh Warungasep

6 Comments

1 Trackback / Pingback

  1. Yamaha MT25 2021 Punya 2 Warna Baru, Motor 250cc 2 Sililinder Termurah di Indonesia - WARUNGASEP ★★★☆☆

Leave a Reply to BhendjolCancel reply