Disaat Pabrikan Lain Rilis Motor Baru, Suzuki Justru Rilis Game Baru…

Warungasep.net – Baru-baru ini pabrikan Yamaha merilis 3 motor baru, Honda juga memperkenalkan banyak update produk baru mereka. Bagaimana dengan Suzuki? Alih-alih ditunggu konsumen setianya untuk rilis motor baru, Suzuki Indonesia justru malah merilis game baru. Wah game apa nih???

Yupz, ini bukan guyon tapi Suzuki Indonesia memperkenalkan game baru yang bernama “Kejar Daku”. Game ini berupa Augmented Reality (AR) filter yang dapat dicoba di aplikasi media sosial yaitu Instagram yang bisa dimainkan oleh para konsumen pecinta Suzuki atau siapa saja. Tapi ingat, game in anya bisa dimainkan di akun Instagram saja… Yupz, Game baru Suzuki ini hadir karena tingginya penggunaan perangkat telepon seluler pintar dan penggunaan media sosial di Indonesia merupakan hal yang tidak dapat lepas dari keseharian masyarakat. Dan game ini hadir Mengikuti perkembangan tren bermedia sosial,

Dalam permainan ini, warga net diajak mengendalikan arah berkendara karakter bikers Suzuki yang muncul di layar dan bertugas mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya. Cara mengendalikannya pun mudah, yaitu dengan menggerakan kepala pengguna ke arah kiri dan kanan, namun sebelumnya pastikan kamera bagian depan telepon selular pintar sudah dipilih. Permainan menjadi lebih seru karena terdapat halang rintang yang harus dihindari sepanjang jalan ketika sedang mengumpulkan poin.

Siapapun bisa memainkan Kejar Daku, dengan cara membuka aplikasi media sosial Instagram terlebih dahulu, kemudian cari dan follow akun @suzukiindonesiamotor. Klik pada tombol AR filter yang ada di samping ikon lini masa (timeline) dan temukan filter Kejar Daku. Filter Kejar Daku dapat langsung coba dimainkan maupun disimpan ke pilihan filter kamera sang pengguna akun Instagram. Seerti ini tampilan game-nya :

Permainan bertujuan mengumpulkan poin yang menyenangkan ini dapat digunakan untuk memanfaatkan waktu senggang warga net, dan akan menjadi lebih seru saat mengajak teman-teman lain membuktikan perolehan poin tertinggi.

Meskipun permainan Kejar Daku terasa seru dan bikin ketagihan, namun Suzuki tidak menyarankan para warga net untuk memainkannya saat berkendara. karena berkendara membutuhkan konsentrasi yang tinggi dan memprioritaskan keselamatan baik pengendara itu sendiri maupun sekitarnya. Kejar Daku akan sangat asyik dimainkan saat waktu istirahat dan berkumpul bersama teman-teman di waktu senggang. Selamat mencoba…

Baca yang unik lainya :

Kontak Warungasep.net :

Email : [email protected]

Facebook : Warungasep.net

Twitter : @Warungasep

Instagram : Warungasepnet
Ditulis oleh Warungasep

Leave a Reply to warungasepCancel reply