Begini Tampilan Honda PCX150 2020 Warna Biru Di China, Harganya Rp. 54jutaan!

Warungasep.net – Walaupun menjadi produk global, tapi Honda PCX150 di masing-masing negara punya varian warna tersendiri. Sebut saja antara Honda PCX150 di Indonesia yang tampil polosan berbeda dengan PCX150 2020 Thailand yang tampil warna-warni. Di Brazil, pesaing Nmax ini punya varian Honda PCX150 2020 Sport dengan ciri khas jok warna biru. Dan satu lagi, perlu pemirsa ketahui jika maxi skutik Honda yang bernama Honda Personal Comport Xaloon ini juga dijual di negeri Tiongkok, dan disana maxi skutik Honda ini punya warna yang menarik, yaitu warna Pearl Blue atau PCX150 warna biru, seperti ini penampakannya :

Tidak ada perbedaan baik desain, fitur dan juga spesifikasi antara PCX China dengan negara lainnya. Lampu depan, lampu rem, DRL hingga lampu sein serba LED serta panel speedometer digital, serta mesin 150cc eSP berpendingin cairan dengan fitur ISS dan ACG Starter masih jadi unggulan skutik bergaya elegan dan mewah ini.

Yang beda pada sosok PCX China ini adalah punya mata kucing dibagian samping suspensi depan dan juga pastinya pemirsa balum ketahui adalah bagian rem belakang yang masih pakai tipe drum brake alias teromol. Ini artinya PCX Tiongkok sama seperti PCX Thailand yang tanpa rem cakram belakang seperti PCX di negara lainnya termasuk di Indonesia.

Nah, sekarang tentang PCX warna birunya nih pemirsa, ternyata mirip dengan warna Honda PCX Hybrid lho ternyata warna biru glossy yang mewah dan elegan tampil minimalis tanpa striping. Bedanya jika PCX hybrid pakai lampu rem dengan mika clear, dan DRL dengan aksen biru, PCX Biru di China ini sama dengan PCX standar dan tanpa emblem “Hybrid” dibagian samping.

Di China sana, Honda PCX150 ini dirakit dan didistribusikan oleh perusahan ATPM Honda Sundiro, untuk bandrol harga jangan kaget, karena di negeri tirai bambu motor ini dibandrol Rp 54jutaan atau 26,990 Yuan, wuiih.. Dan PCX versi 2020 mereka dijual dalam 4 pilihan warna antara lain warna Pearl Blue atau biru, ada juga warna hitam, putih dan juga grey, berikut foto studionya :

Baca yang unik lainya :

Kontak Warungasep.net :

Email : [email protected]

Facebook : Warungasep.net

Twitter : @Warungasep

Instagram : Warungasepnet
Ditulis oleh Warungasep

1 Comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!