Patent Benda BD700, Mirip Diavel 700cc Bermesin Honda 4 Silinder

Warungasep.net – Bukan tidak mungkin jika produk sepeda motor nantinya akan setara atau mungkin selangkah lebih maju dari negara lainnya. Setelah kemarin QJMotor induk dari Benelli merilis Mocin 4 silinder pertama yaitu QJMotor SRK600, naah pesaingnya dari pabrikan Benda ketahuan mendaftarkan patent desain calon produk baru mereka yang diberi nama Benda BD700 bermesin 4 silinder. Seperti ini penampakannya :

Mengusung konsep desain motor cruiser modern dan futuristik, model seperti ini selalu identik dengan moge Ducati Diavel, tapi dari gambar patent tersebut terlihat Benda memberikan perbedaan juga garis desain yang lebih simple juga konfigurasi mesin yang berbeda dengan Diavelnya Ducati, terlebih lagi desain BD700 ini terlihat lebih tajam dibagian buritan, dan dibagian depan terlihat memiliki garis desain yang lebih futuristik.

Jika Diavel menggunakan platform mesin L Twin khas Ducati, naah BD700 ini dari gambar patentnya terlihat menggunakan mesin berkonfigurasi inline. Diduga kuat motor ini memiliki 4 silinder, itu terlihat dari lubang knalpot berjejer paralel model underbelly dengan 4 lubang.

Crankcase mesinnya mirip dengan mesin punya Honda, yaitu Honda CB650R 2020 . Menurut media Tiongkok Newmotor.com.cn ada indikasi jika pabrikan Benda ini membeli patent desain mesin punya-nya Honda. Karena ada kemungkinan, kedepannya Benda akan melakukan diversifikasi produk menggunakan platform mesin ini.

Belum diketahui kapan motor ini muncul, ada kemungkinan sih di akhir tahun 2020 ini. Jadinya, persaingan moge kini tak hanya dikuasai oleh pabrikan Eropa dan Jepang saja, karena Mocin kini semakin terus berinovasi dan menciptakan produk baru dengan spek mesin yang tak hanya berkapasitas kecil dengan mesin 1 dan 2 silinder tapi sekarang sudah merambah ke mesin 4 silinder, bahkan CFMoto sudah lebih dulu merilis moge 1200cc berkonfigurasi V Engine yaitu CFmoto CF1250J .

Perlu pemirsa ketahui jika pabrikan Benda sebelumnya punya line up produk berupa motor cruiser, dan satu lagi bergaya street fighter yang sangar dan punya keunggulan kaki-kaki yang menggunakan pro arm. Buat yang belum tahu monggo cekidot :

Baca : 2 Warna Baru Benda Asura 400cc Versi 2020

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

2 Comments

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!