MotoGP Alcaniz Aragon 2020, Suzuki Double Podium Lagi… Morbidelli Juara!

Warungasep.net – Lagi dan lagi Suzuki mendapat double podium di Aragon, setelah akhir pekan kemarin kini dua pembalap team Ecstar Suzuki berhasil podium kedua lewat Alex Rins,dan Joan Mir ketiga. Sedangkan yang juara di Motogp Alcaniz 2020 adalah pembalap SRT Petronas yaitu Fabi ehh bukan, tapi Franco Morbidelli. Haahh? Kok bukan Quartararo?

Jalannya balapan, Takaaki Nakagami yang mendapat pole position langsung melesat cepat memimpin balapan, banyak yang mengjarapkan satu-satunya rider Asia dikelas tertinggi balap Grand Prix ini mendapat podium pertamanya, sayang baru beberapa tikungan selepas star, pembalap LCR Honda ini terjatuh saat memimpin balapan, menyusul dua rider yang jatuh dibarisan belakang yaitu Miller dan Binder.

Morbidelli memimpin, dibelakangnya ada Rins dan Zarco, Joan Mir yang start ke-12 pun merangsek ke posisi 5 dibelakang Vinales. Alex Marquez ke-6 didepan Quartararo dan Cal.

Lap ke-5, Cal turun ke posisi 10 setelah disalip dua rider KTM, Pol dan Oliveira. Rins terus membuntuti Morbidelli dan Mir membayangi Vinales dan dibelakangnya ada A Marquez yang terus mencari celah.

Masuk lap ke-6, Vinales disalip dua rider sekaligus oleh Mir dan A Marquez hingga turun ke posisi 6. wuihh… Mir pun mengincar posisi 3 dari Zarco yang membawa Ducati makin jauh jaraknya dari dua rider yang memimpin balapan, Morbidelli dan Rins.

Quartararo yang berada diposisi ke7 disalip Pol Espargaro di lap ke-10, Morbidelli masih memimpin dan Alex Marquez terus mengincar posisi 4 dari Mir.

Suzuki GSX-RR Joan Mir berhasil ambil alih posisi 3 setelah salip Ducati Johann Zarco, kini posisi terdepan ada Yamaha dan dua Suzuki. Dan Zarco pun sepertinya mulai lelah dan disalip dengan mudah oleh Alex Marquez di tikungan.

Pertarungan sengit pun ditunjukan oleh Zarco vs Marquez di lap ke-12. walaupun akhirnya Desmosedici Zarco ternyata menyerah oleh RC213V-nya Alex. KTM pun mulai menggila, Pol Espargaro salip Vinales dan naik keposisi 6 dibelakang Zarco.

Oliverira terus mengincar posisi 7 dari Zarco, sempat berhasil namun Quartararo lumayan kuat mempertahankan posisi. Alex Marquez yang berada diposisi 4, crash di lap ke-15, gagal sudah asa Honda naik podium untuk kedua kalinya di sirkuit Aragon ini.

Lap ke-16, Oliveveira berhasil ambil posisi 7 dari Quartararo. Aprilia RSGP-nya Aleix Espargaro menunjukan ketangguhannya dengan naik ke posisi 9 setelah salip Desmodovi. Bahkan Dovi pun makin kedodoran setelah disalip Cal dan rookie Iker Lecuona di lap yang sama.

Vinales yang berada diposisi 6 dibayangi Oliverira di lap ke-18. dan memasuki lap ke-19 Yamaha M1 Vinales disalip dengan mudah oleh KTM RC16-nya pembalap Portugal.

3 Lpa tersisa, RC16 kalahkan Desmosedici. Yupz, Pol Espargaro overtake posisi 4 dari Zarco. Zarco pun diserang Oliverira, namun masih bertahan. Sayang Aleix Espargaro mengalami masalh di mesin Aprilia sehingga DNF.

Dan masuk lap terkahir, Morbidelli akhirnya tak terkejar dan masuk garis finish pertama disusul duo Suzuki Alex Rins finish kedua dan Mir ke-3. Zarco berhasil mempertahkankan posisi 5 dan tak terkejar Oliverira dan Pol Espargaro berhasil membawa KTM finish ke-4.

Bagaimana dengan Quartararo dan Vinales? Pemirsa lihat hasil race Motogp Alcaniz Teruel Aragon 2020 dibawah ini :

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!