5 Warna Honda CBR150R 2021, Masih Ada Varian Repsol dan AHRT Racing Red

CBR150R 2021

Warungasep.net – Ada 5 varian warna Honda CBR150R 2021 yang dirilis AHM kemarin, diantarnya ada 3 varian warna standar dan 2 varian special edition yang ternyata masih ada, yaitu varian Repsol dan AHRT Racing Red yang punya karakter yang kuat. Untuk lebih detailnya pemirsa bisa lihat dibawah ini.

CBR150R MY 2021

Sebelum kita bahas warnanya, kita lebih dulu bahas desainnya. Buat yang belum tahu jika foto diatas bukanlah hasil renderan atau hasil modifikasi, melainkan beneran Honda CBR150R facelift yang kita tunggu. “Tapi Kok, desainnya mirip CBR250RR?

Yupz, memang benar… Sekilas memang desain CBR150R ini identik banget dengan sang kakak, dari mulai desain headlamp ngumpet lengkap dengan lampu DRL berbentuk alis yang menyatu dengan lampu sein. Begitu juga dengan desain body belakang, spakbor dan kombinasi lampu rem-nya. Mirip banget.

Tapi, jika diperhatikan lagi ada beberapa perbedaan. Diantaranya dibagian body sayap kiri dan kanan yang tampak padat juga terdapat semacam inner winglet yang mirip punyanya Honda CBR1000RRR. Entahlah ini ada fungsinya sebagai aerodinamis, atau cuma estetika desainnya saja yang memperkuat aura sportynya CBR.

Tapi jika dilihat ke bagian tengah, terutama sektor mesin dan rangka. Terlihat CBR150R ini memang gak terlalu banyak berubah dibanding versi sebelumnya. Bahkan desain kaki-kaki seperti palang velg, model knalpot dan footpeg-nya sama. Terkecuali bagian suspensi Upside down yang menjadi fitur baru sekaligus keunggulan motor ini.

Nah, Honda CBR150R yang dijual di Indonesia dengan bandrol harga termurah Rp. 35,9 jutaan dan termahal Rp. 40,8 Jutaan ini terbagi dalam 2 tipe, tipe standar dan tipe ABS, yang terbagi lagi dalam 4 varian harga dengan 5 varian warna berbeda.

Untuk lebih detailnya pemirsa bisa lihat dibawah ini, cekidot :

Honda CBR150R 2021 Matte Black

  • Harga : Tipe Std : Rp. 35.900.000

Varian termurah dan hanya tersedia tipe standar saja. Kombinasi warna hitam dengan body belakang berwarna silver. Terdapat tulisan huruf “R” dibagian samping body yang menambah kesan sporty.

Honda CBR150R 2021 Victory Red

  • Harga Tipe std Rp. 35.900.000, Tipe ABS Rp. 39.900.000

Varian warna ini didominasi warna merah dari bagian ekor sampai tangki hingga ke depan yang dipadukan dengan warna hitam dan strip silver dibagian samping body.

Honda CBR150R 2021 Dominator Matte Black

  • Harga : Tipe std Rp. 35.900.000, Tipe ABS Rp. 39.900.000

Varian warna ini yang mirip banget dengan Honda CBR250RR, kombinasi warna hitam doff yang dipadukan dengan strip warna merah. Ditambah suspensi warna emas yang menambah kesan gahar motor ini.

Honda CBR150R 2021 Racing Red Red

  • Harga ; Tipe std Rp. 36.600.000 dan Tipe ABS Rp. 40.600.000

Mengusung warna merah putih seperti warna bendera kebangsaan Indonesia, varian warna ini sama seperti livery motor balap team Astra Honda Racing Team (AHRT).

Honda CBR150R 2021 Repsol Edition

  • Harga : Rp.. 40.800.000 Hanya tersedia tipe ABS

Buat pecinta Motogp, terutama yang mengidolakan pembalap Team Repsol Honda seperti Marc Marquez dan Pol Espargaro tentunya varian warna ini akan menjadi pilihan. Dan sekaligus menjadi varian tertinggi dengan bandrol harga termahal yang tentunya akan menambah rasa bangga buat konsumennya kelak.

Nah, itu dia 5 pilihan warna Honda CBR150R 2021 beserta info bandrol harganya. Semoga informasi ini berguna.

2 Comments

1 Trackback / Pingback

  1. Honda CBR150R Resmi Hadir di Jabar, Harga Rp. 35 Jutaan... Gak Perlu Inden! - WARUNGASEP ★★★☆☆

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!