Warungasep.net – Balapan Motogp tahun ini akan segera dimulai, para team pabrikan mulai memperkenalkan motor dan pembalap baru mereka yang akan berlaga. Team pabrikan Ducati pada tanggl 9 Februari kemarin memperkenalkan dua pembalap baru yang akan berlaga di musim ini, sekaligus juga nama baru untuk team motor Italia ini yaitu Ducati Lenovo Team Motogp 2021.

Dua pembalap baru tersebut adalah Jack Miller, pembalap asal Australia bernomor start #63 ini akan disandingkan dengan pembalap Italia bernomor #43 yaitu Francesco (Pecco) Bagnaia. Yang menarik kedua pembalap ini adalah peralihan dari team satelit Ducati musim lalu sekaligus menggantikan pembalap pabrikan sebelumnya Andrea Dovizioso juga Danilo Petrucci yang pindah ke team Aprilia.

Mengenai nama team-nya sendiri jelas terlihat jika brand Electronic terkemuka ini menjadi sponsor utama team Ducati menggantikan atau lebih tepatnya menggeser Phillip Moris yang merupakan pabrikan roko dengan nama Mission Winnow di musim sebelumnya.

Warna merah yang dominan yang dipadukan dengan warna putih dan hitam masih dipertankan menjadi warna khas pabrikan ini. Mengenai mesin yang dipakai masih sama dengan musim lalu, walaupun begitu Ducati menggunakan nama Desmosedici GP21 sebagai tunggangan Pecco dan Miller di musim ini.

Yang berbeda selain sponsor utama, ada di bagian desain aero winglet baru dengan desain moncong yang lebih tajam. Namun belum tentu desain seperti ini yang akan dipakai di balapan resmi yang akan di mulai di sirkuit Qatar pada bulan Maret mendatang.

Jadi kita tunggu saja kiprah team merah Ducati Lenovo di musim 2021 ini yang tentunya bisa tampil kompetitif dan semoga saja dengan pembalap baru mereka ini bisa merebut tahta gelar juara Dunia Motogp dari tangan Suzuki…

 
Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Comments

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!