QJMotor QJ7000D, Calon Motor Sport Listriknya Benelli ?

Warungasep.net – QJMotor merupakan pabrikan yang cukup fenomenal selama 2 tahun ini, selain karena mereka menelurkan banyak varian moge yang bahkan punya konfigurasi mesin 4 silinder, mereka juga tengah mempersiapkan calon motor listrik baru yang diberi nama QJMotor QJ7000D. Seperti ini penampakannya :

Motor listrik QJMotor ini sebenarnya belum dirilis dan baru sebatas prototype yang dipajang di pameran, tapi tidak seperti motor konsep pada umumnya, motor listrik dari QianJiang Group yang juga induk perusahaan Benelli ini sudah sangat syarat untuk menjadi motor produksi masal, termasuk punya lampu depan dan bahkan spion. Sehingga tak menutup kemungkinan beberapa tahun kedepan motor ini akan mengasapal dijalanan.

Bentuk fisik dari motor listrik China ini bukan mengacu pada model skuter seperti kebanyakan Mocin, tapi justru mengusung model motor sport fairing. Jika benar nantinya akan diproduksi, pastinya akan bersaing dengan Kymco Revonex yang sudah lebih dulu memasarkannya.

Desain QJMotor QJ7000D ini terlihat fituristik, aerodinamis dan racy selayaknya motor sport fairing. Namun jangan tertipu dengan dimensinya yang mirip motor sport moge, karena kapasitas mesinnya, setara mesin 125cc motor sport konvensional.

Yupz, dari beberapa sumber menyebutkan jika motor listrik QJMotor ini tak sesngar label namnaya yang punya angka 7000, karena motor ini dibekali mesin bertenaga 10 Kw atau setara 13,4 bhp. Punya kapasitas baterai 72 volt 60 Ah yang mampu dibawa jelajah sejauh 100 km dalam satu kali pengecasan dan topspeednya cuma 105 km per jam saja, wah gampang disalip sama Scoopy Ngab edition ini mah, wkwkw…

Cuma, karena motor ini memiliki desain motor sport, maka penggerak rodanya menggunakan transmisi gearbox dan rantai. Walaupun begitu, motor listrik QJMotor QJ7000D ini menawarkan fitur-fitur canggih berkonsep teknologi masa depan, sebut saja kamera depan yang bisa menampilkan gambar pada layar TFT digital yang juga bisa terkoneksi dengan aplikasi di smartphone.

Terakhir, untuk bandrol harganya sendiri belum dikonfirmasi, karena motor ini juga belum rilis. Tapi kabarnya, selain akan dipasarkan secara domestik di Tiongkok, motor listrik QJMotor ini juga akan dipasarkan di Eropa dengan merk Benelli. Apakah ini akan menjadi calon motor sport-nya Benelli untuk pasar Global nantinya? Kita tunggu saja…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!