
Warungasep.net – Race Motogp Assen 2021 dimenangkan oleh Fabio Quartararo, pembalap Monster Yamaha ini berhasil finish terdepan bersama rekan setimnya Maverick Vinales. Duo Yamaha naik podium bersama pembalap Suzuki Joan Mir yang dengan penuh drama berhasil kalahkan lawan-lawannya dan bertahan untuk mengejar juga konsisten untuk mengejar podium.
Jalannya balapan, Quartararo ngacir saat start namun memasuki lap kedua, Bagnaia memimpin diikuti Fabio, Nkagami, Vinales dan Rins. Sayang Rins melebar ditikungan saat lap ketiga saat bersentuhan dengan Zarco sehingga mundur ke posisi belakang.
Lap ke-4, Bagnaia memimpin tapi terus dibayangi Fabio. Nakagami masih ketiga belum dikejar Vinales. Marc Marquez yang start ke-20 secara perlahan mulai naik hingga posisi ke-10 dibelakang Mir, Oliveira, Miller dan Aleix.

Lap berikutnya giliran Fabio yang memimpin, dan di lap ke-8 Rossi jatuh… Ya, kasian dedek Luca gak ada yang nemenin nih, hehe… Lap ke-11, Vinales mengincar posisi 3 dari Nakagami. Tapi malah mengejutkan, Nakagami naik keposisi 2 setelah salip Baganaia.
Hingga lap ke-14, battel Honda vs Ducati terus berlanjut untuk merebutkan posisi 2. Namun sayang memasuki lap ke-15, Nakagami makin kedodoran hingga turun ke posisi 5. Masih di lap yang sama, Miller terjatuh, rekan setimnya Bagnaia turun ke posisi 7. Alhasil posisi di barisan tengah berubah. Fabio masih memimpin, diikuti Vinales kedua, Zarco ketiga dibelakangnya ada Mir, Oliveira dan Aleix Espargaro.
Lap ke-17, Marc Marquez nbaik keposisi 8 setelah salip Nakagami yang makin turun performanya. Dan di 8 lap tersisa Marc berhasil naik ke posisi 7 setelah salip Aleix. Zarco berusaha menyalip Vinales untuk dapatkan posisi 2.
Namun di lap ke-21, justru posisi 3 diambil alih Joan Mir. Yamaha dan Suzuki amankan podium… Marc Marquez pun mencoba untuk salip Bagnaia… 2 lap tersisa, Aleix kembali rebut posisi 7 dari Marc. Sementara barisan depan masih sama.
Dan di lap terakhir, Fabio tak terkejar dan berhasil menempuh garis finish pertama disusul rekan setimnya Vinales yang finish kedua dan podium ketiga berhak didapat Joan Mir. Marc berhasil kalahkan Aleix dan finish ke-7.
Lengkapnya pemirsa bisa lihat hasil race MotoGP Assen 2021 dibawah ini :
Baca juga yang menarik lainya :
- Hasil Tes Motogp Valencia dan Galeri Foto Pembalap dan Motor Barunya
- Nama Pembalap Moto3, Moto2 dan Motogp 2024 [Sementara] Pakai Motor Barunya
- Daftar Pemenang MotoGP Award 2023
- Klasemen Akhir Moto3, Moto2 dan MotoGP 2023
- Hasil Final Motogp Valencia 2023, Francesco Bagnia Juara Dunia! Martin Jatuh…
- Hasil Final Moto3 Valencia 2023, Ayumu Sasaki Juara!
- Hasil Sprint Race Motogp Valencia 2023
- Kualifikasi Final MotoGP Valencia 2023, Aprilia Tercepat!
- Klasemen Poin Pembalap Moto3, Moto2 dan Motogp Pasca GP Qatar 2023
- MotoGP Lusail Qatar 2023, Fabio Di Gia Juara! Pecco P2 Martin 10
Ditulis oleh Warungasep.
Kontak Warungasep.net :
- Email : [email protected]
- Twitter : @Warungasep
a
Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!