Yamaha MIO GEAR 2021 Rilis di Filipina, Harganya Tembus Rp. 25 Jutaan

Warungasep.net – Yamaha Filipina merilis produk baru yaitu Yamaha Mio Gear 2021. Satu hal yang menarik adalah, semua varian skutik di negara tersebut, memiliki nama depan “Mio”, sebut saja Yamaha Mio Gravis yang merupakan kembaran Yamaha Freego atau Mio Aerox yang tentu saja saja maxi sport skutiknya Yamaha Filipina dan ketambahan Mio Gear.

Nama Mio Gear sebenarnua sudah pernah saya ungkapkan 2 tahun lalu (baca : nama paten Yamaha Mio Gear ) munculnya produk ini juga sekaligus menepis gosip tentang nama Yamaha Mio Fazio yang ternyata bukanan Yamaha, ada kemungkinan nama “Fazio” Akan jadi produk berikutnya Yamaha, kita tunggu saja…

Selanjutnya kita membahas tentang Mio Gear, dari bentuk fisik, fitur juga spesifikasi tidak ada perbedaan dengan Yamaha Gear yang ada di Indonesia, yang membedakan adalah selain nama juga ada pada segi tampilan striping gravis dan juga warna body.

Yamaha Mio Gear MY 2021 terbagi dalam 2 tipe antara lain tipe standar dan versi S dengan perbedaan fitur yang dimana tipe S yang merupakan tipe yang paling mahal diberi aksesoris tambahan yang lebih sporty juga stiker velg dan juga tambahan fitur SSS dan remote answer back system yang memudahkan mencari motor di parkiran.

Untuk mesinnya, Mio Gear pakai mesin 125cc Blue Core generasi terbaru yang sudah dilengkapi SMG atau Smart Motor Generator, powernya mencapai 9,5 Ps dan torsi 9,6 Nm.

Info lengkapnya baca : Spesifikasi dan Warna Yamaha Gear 125

Terakhir, Harga Yamaha Mio Gear 125 2021 ini dijual dalam 2 tipe, yang termurah sekitar 75.900 Peso atau setara Rp. 25,8 jutaan dan termahal 79.900 Peso yakni untuk tipe S.

Pilihan lebih keren dari tipe lho dari Gear 125 yang ada di Indonesia, terdapat 4 pilihan warna diantaranya warna putih dan abu untuk standar dan warna hitam matte dan matte blue untuk S version, foto studionya berikut :

2 Comments

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!