Yamaha MT-15 2022 V2.0 Facelift Kini Punya Fitur Y-Connect dan Rem ABS

Warungasep.net – Yamaha MT-15 2022 resmi dirilis dengan banyak perubahan terutama dari segi fitur yang lebih canggih dan modern. Pihak Yamaha India memberi nama baru bagi produknya ini yaitu Yamaha MT-15 V2.0 yang artinya versi ke-2, yang mereka sebut sebagai The Dark Warrior dari MT series yang dinantikan konsumennya. Lalu apa saja yang berubah dari versi naked Yamaha R15 ini?

Oke, yang pertama harus kalian ketahui adalah jika MT15 facelift ini bukan rilis di Indonesia melainkan di negeri Vrindavan alias negara India. Kabarnya motor ini paling dinantikan oleh konsumennya karena seperti kita tahu jika MT15 versi sebelumnya disana hanya menggunakan model suspensi depan teleskopik biasa, dan kini pihak Yamaha India mewujudkannya dengan memberikan tambahan fitur suspensi Upside down yang membuat motor tampil mogelook.

Itu yang pertama… Untuk sektor desainnya, sepertinya gak banyak berubah dan pastinya menurut kita konsumen di Indonesia tentunya sudah sangat mengenal model motor ini dan kita beruntung karena model ini sudah pakai Upside down dari lahir, hehe…

Tapi, Yamaha MT-15 versi 2022 di India ini jelas akan terasa lebih modern jika dibandingkan MT15 versi Indonesia. Karena untuk menambah value dan menarik konsumen pihak Yamaha India memberikan banyak fitur baru, diantaranya rem Antilock Braking System atau ABS.

Ini jelas lebih unggul karena MT15 disini belum punya fitur ini, dan bahkan MT15 V2.0 di Indonesia fiturnya lebih lengkap dan lebih canggih karena sudah dilengkapi panel speedometer full digital yang bahkan sudah bisa terkoneksi dengan smartphone menggunakan bluetooth menggunakan aplikasi Y-Connect, sehingga bisa menerima panggilan telepon, dan menampilkan informasi penting lainnya.

Belum lagi fitur unggulan lainnya yang semakin lengkap seperti Quick shifter, Assist and slipper clutch, engine cut off side stand, Traction control dan juga USB socket charger serta lampu Bi-functional LED projie reflektor yang membuat tampilan mukanya garang banget, oh ya yang membedakan MT15 India dengan versi kita adalah bagian rear grip atau terdapat behel belakang berupa besi pipa yang memangjang di sekeliling body belakang sebagai pegangan pembonceng juga Mud guard dan Sari guard atau pelindung kain sari yang menjadi ciri khas motor-motor di India.

Lanjut ke bagian mesin, mesin 155cc SOHC 4 klep berpendingin cairan yang dilengkapi Variable Valve Actuation jelas menjadi  salah satu keunggulan motor ini. Powernya mungkin berada dibawah versi fairingnya, yakni hanya memiliki power maksimum diangka 18,4 PS pada 10.000rpm dan torsi puncak 14,1 Nm pada 7.500rpm. Motor ini memiliki kapasitas tangki 10 Liter BBM, tinggi jok 810 mm dan bobot 139 kg, ukuran bannya gambot banget yakni 100/80 – 17 inch dibagian depan dan belakang 140/70-17 inch.

Terakhir, untuk harga Yamaha MT15 2022 di India dibanderol 160.000 Rupee atau jika dikonversikan kedalam rupiah sekitar Rp. 30jutaan dalam kondisi off the road. Dan motor pesaing daripada Suzuki Gixxer 150 , Pulsar NS125 dan juga KTM Duke 125 ini dijual dalam 4 pilihan warna diantaranya warna Racing Blue dengan kombinasi warna biru dan hitam kemudian ada warna putih yang dipadukan dengan warna merka yang mereka sebut Ice Fluo-Vermillion, ada juga warna hitam atau Metallic Black dan satu lagi ada warna kombinasi abu-abu dan hijau tosca atau yang diberi nama Cyan Storm, berikut foto studionya :

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!