Warungasep.net – Di negara asalnya Kymco merilis produk baru yang diberi nama Kymco X-Citing 250 tapi bisa dibilang motor ini adalah facelift daripada Kymco X-Town versi 2022 yang dimana kita tentu mengenal motor ini karena dijual di Indonesia. Lalu apa saja yang berubah daripada pesaing Yamaha Xmax 250 ini?

Dari desain fisiknya sih gak ada perubahan, maxi skutik yang diproduksi di Tiongkok ini masih mempertahankan konsep maxi skutik gambot yang elegan, mewah dan futuristik. Bisa dibilang desain body, mesin, kaki-kakinya tidak ada yang berubah. Coba kalian perhatikan perbedaannya :

Kymco X-Town 250 MY 2022

Kymco X-Town 250 MY 2020 versi Indonesia

Baca : Kymco X-Town 250 2020 Rilis di Indonesia, Harga Rp. 62,5 Jutaan

Tapi ternyata pihak GwangYang atau yang kita kenal dengan nama Kymco memberikan beberapa update fitur pada motor yang di negeri China diberi nama Kymco Rowing 250 ini, diantaranya yang paling kelihatan adalah bagian lampu utama yang berubah jika sebelumnya masih pakai lampu bahlom halogen biasa yang jadul kini berubah menjadi lampu LED, tapi untuk membuatnya tampil beda dan sesuai konsepnya yang mewah dan futuristik, pihak Kymco memberikan model lampu projie fisheye, tak tanggung-tanggung ada 8 lampu yang terdiri dari 2 lampu besar dan 6 lampu projie kecil dibagian sampingnya.

Dipermanis dengan lampu DRL yang berada disekeliling headlmap. Tak hanya itu, perubahan lainnya terdapat pada panel speedometer yang kini tampil dengan kombinasi analog dan layar LCD berwarna yang juga futuristik dan modern, sayang jika dibandingkan lawannya Forza 250/350 yang sudah pakai pakai fitur connected smartphone, motor ini masih konvensional. Area windshield juga dibuat lebih sporty dengan layar smoke.

Dan satu lagi, perbedaan antara X-town 250 lama dengan versi baru ada pada kunci kontaknya, dimana versi 2022 Kymco XTown 250 ini sudah pakai model smartkey keyless yang dilengkapi lampu LED untuk memudahkan penggunanya di malam hari. Motor Kymco XT ini juga sudah dilengkapi fitur unggulan lainnya yang sudah ada sebelumnya seperti socket charger, bagasi luas dan juga rem ABS dual channel dari Bosch.

Lanjut ke bagian dapur pacu, spesifikasi Kymco XCiting 250 aka Kymco X-town 250 ini masih mengusung mesin 50cc 1 silinder berpendingin cairan, output maximum power skutik ini mencapai 15,4kW atau setara 21 Ps @6500 rpm dan diklaim bisa mencapai topspeed 114 km per jam. Bobotnya juga lebih berat mencapai hampir 200 kg, dan kapasitas bensin 12,5 liter yang bisa mengkonsumsi BBM cukup irit yakni untuk mencapai 100 km cuma membutuhkan 3,1 liter saja.

Terakhir, harga Kymco X-town 250 facelift versi 2022 ini dibanderol ¥27,300 atau jika dikonversikan kedalam rupiah sekitar Rp. 60jutaan saja dalam kondisi off the road, tidak jauh beda dengan X-twon yang dijual di Indonesia yang saat ini dihargai Rp 65jutaan. Dan motor ini dijual dalam 3 varian warna baru diantaranya warna hitam dengan velg emas, warna putih dan juga matte blue. Kira-kira kapan nih Kymco Indonesia boyong motor ini? Kita tunggu saja…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!