Warungasep.net – Honda Eropa merilis update produk baru untuk model tahun depan, salah satunya adalah Honda X-ADV 750 2023 yang tampil makin cakep, makin berkelas dan makin belang juga makin terlihat aura adventurenya. Bagaimana dengan spek, fitur dan lainnya? Apakah ada yang berubah? Yuk kita lihat detailnya…

Honda ADV750 MY 2023

Oh ya, untik desain, fitur maupun fisik satu-satunya skutik bergaya adventure di kelas moge menengah ini sepertinya gak banyak perubahan, modelnya masih sama seperti pasca facelift tahun lalu. Pihak Honda hanya menambah satu warna baru yakni X-ADV versi warna putih atau yang mereka beri nama Shasta White, tapi gak seperti varian sebelumnya yang cenderung polosan, untuk versi terbaru ini tampil dengan stripe grafish yang belang.

2023 HONDA X-ADV

Kombinasi dual tone warna yakni putih dan hitam, tapi dengan stripe grafis bertuliskan X-ADV dibagian tengahnya dengan sedikikit warna merah yang membuatnya tampil beda dan sporty juga lebih terasa aura adventurenya. Varian warna ini juga melengkapi warna yang sudah ada sebelumnya seperti warna hitam, silver dan grey.

2023 HONDA X-ADV

Buat yang belum tahu, Honda mendesain ulang bagian body depan dan tail light yang baru sehingga terlihat lebih futursitik. Honda juga mendesain ulang kontur jok yang lebih ramping sehingga walaupun punya ketinggian jok 820 mm tapi tidak membuat pengendaranya jinjit. Dan X-ADV 750 versi 2022 ini juga masih punya beberapa fitur unggulan diantaranya :

  • Desain headlight LED baru dengan lampu DRL yang terlihat futuristik
  • Menggunakan system Trhrottle by Wire sehingga mendapat tambahan 4 Riding Mode
  • Honda Selectable Torque Control memiliki fitur manajemen yang jauh lebih baik dan 3 tingkat intervensi
  • Panel speedometer TFT digital berwarna berukuran 5 Inch
  • Honda Smartphone Voice Control System
  • Adjustable windscreen
  • USB socket charger di bawah jok
  • Terdapat glove box dibagian depan

Untuk spek mesinya masih 745cc 2 silinder SOHC 8 klep berpendingin cairan, powernya ada peningkatan berkat penambahan limiter Rpm hingga mencapai 43,1 Kw pada 67500 rpm dan torsi maksimum 69 Nm pada putaran rendah di 4750 rpm. Kenapa di Eropa disebut skutik? Ya karena memang desainnya mirip skutik pada umumnya, juga karena moge Honda ini punya fitur kopling ganda yang unik yang disebut Honda Dual Clutch Transmision atau DCTR. Untuk lebih lengkapnya pemirsa bisa lihat dibawah ini :

Spesifikasi Honda X-ADV750 2023

MESIN  
Tipe 4-langkah 8-katup berpendingin cairan, SOHC paralel 2-silinder. Sesuai EURO5.
Kubikasi 745cc
Bore & Stroke 77mm x 80mm
Rasio kompresi 10.7: 1
Max. Output Daya 43.1kW @ 6.750rpm
Max. Torsi 69Nm @ 4,750rpm
Kapasitas Oli 4.0L
SISTEM BAHAN BAKAR  
Karburasi Injeksi bahan bakar elektronik PGM-FI
Kapasitas tangki bahan bakar 13,2 liter
Konsumsi bahan bakar 3,6L / 100km
SISTEM LISTRIK  
Starter Listrik
Kapasitas baterai 12V / 11AH
RANTAI PENGGERAK  
Jenis Kopling 2-kopling hidrolik multiplate basah
Tipe transmisi Transmisi Kopling Ganda 6-percepatan
Bagian terakhir Rantai
Frame  
Tipe Diamond; pipa baja
CASIS  
Dimensi (L´W´H) 2215mm x 940mm x 1370mm
Jarak roda 1590 mm
Sudut Caster 27 °
Jejak 104mm
Tinggi Kursi 820mm
Jarak Bebas ke Tanah 165mm
Batasi Berat 236kg
PENANGGUHAN  
Jenis Depan 41mm USD, 120mm stroke
Ketik Belakang Peredam monoshock, swingarm Pro-Link, travel 120mm
RODA  
Jenis Depan Roda jari
 Belakang Roda jari
Ukuran Pelek Depan 17M / C x MT3,50
Ukuran Pelek Belakang 15M / C x MT4,50
Ban Depan 120/70-R17M / C
Ban Belakang 160/60-R15M / C
REM  
Jenis Sistem ABS 2 saluran
Jenis Depan Cakram ganda 296mm dengan kaliper 4 piston
 Belakang Disk tunggal 240mm dengan kaliper piston tunggal
INSTRUMEN & LISTRIK  
Instrumen TFT Meter berwarna 5 inci
Sistem keamanan Sistem kunci pintar
Lampu depan LED DRL
Lampu belakang LED

Terakhir, bandrol harga untuk pasar Eropa belum diumumkan karena memang motor ini akan mulai di jual mulai tahun depan, tapi buat pemirsa yang belum tahu jika Honda X-ADV 750cc ini juga sudah resmi dijual di Indonesia, dan buat yang kepengen motor ini, pemirsa harus merogoh kocek senilai lebih dari Rp 400jutaan. wow juga ya… tapi keren sih, semoga kepengen…

Baca : Harga Honda X-ADV di Indonesia Setara 20 Kali Lipat Harga Vario…!!! Ada 4 Pilihan Warna

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!