Yamaha Grand Filano vs Scoopy dan Suzuki Saluto 125, Adu Spesifikasi, Fitur dan Harga

Warungasep.net – Kita akan bahas lebih detail produk terbaru Yamaha Grand Filano Hybrid 125 dan kita komparasikan dengan skutik retro terlaris di Indonesia apalagi kalo bukan Honda Scoopy dan untuk membuatnya semakin menarik kita akan coba bandingkan dengan skutik yang sangat diharapkan hadir di Indonesia, yaitu Suzuki Saluto 125.

Kenapa Saluto? Kenapa enggak sama Fazzio, Panarea atau Vespa saja? Kalau itu sih biar yang lain saja yang bahas, saya mah biar beda aja, biar unik, jadi nanti kalau ada judul postingan yang sama itu berarti itu oknum orang baik yang ngopas dari blog ini, hehe…

Memang sih pastinya Grand Filano gak bisa head to head sama Scoopy, karena enggak head to head secara spek mesin, tapi Scoopy kita jadikan perbandingan mengingat skutik bergaya retro dari Honda ini jadi yang paling laris. Jika dengan Saluto, karena kubikasi mesinnya sama dengan Grand Filano yaitu 125cc dan sama-sama masih berpendingin udara. Oke, kita lanjut?

Pertama kita bandingan dari segi desain, Grand Filano dan Saluto mengusung tema yang sama yakni skuter bergaya classic Italia, keduanya meniru Vespa. Fix ya no debat! Punya model yang serba membulat, body belakang kayak rumah keong dan juga detail yang bernuansa retro, kemudian keduanya menggunakan model lampu depan di setang kemudi dengan lampu serba LED. Kalau Scoopy, punya gaya unik sendiri yang ditawarkan Honda, lebih sederhana tapi entah kenapa kok laris? Apa karena murah? tapi pastinya karena ada sayapnya, logo maksudnya. Walaupun Fazzio juga sama-sama murah sebenarnya, hehe…

Untuk melihat detail dari ketiga motor tersebut bisa kalian baca di :

Kedua kita bandingkan spesifikasinya, Yamaha Grand Filano vs Saluto sama-sama 125cc tapi power maksimum Saluto lebih besar. Tapi jika dibandingkan Scoopy yang cuma 110cc, justru Scoopy lah yang lebih kencang diatas kertas, hehe… Bagaimana dengan detail lainnya? Jadi kita lihat perbandingannya dibawah ini :

Perbandingan Spesifikasi Yamaha Grand Filano vs Honda Scoopy dan Suzuki Saluto

Spesifikasi
 Yamaha Grand Filano
Honda Scoopy
Suzuki Saluto
Tipe Mesin Blue Core, 4 tak, SOHC, k2lep berpendingin udara eSP, 4 tak, SOHC, k2lep berpendingin udara 4 tak, SOHC, 2 klep berpendingin udara
Kapasitas Mesin 124,86 cc 109,5 cc 124 cc
Bore x Stroke 52,4 x 57,9 mm 47,0 mm x 63,1 mm 52,5 mm × 57,4 mm
Kompresi 11.0:04 10.0:1 10.3:1
Power Maks 6,2 kW (8,3PS)/ 6500 rpm 9,0 PS (6,6 Kw) / 7500 rpm 8,8 ps / 7.000 rpm
Torsi Maks 10,4 Nm / 5000 rpm 9,3 Nm / 5500 rpm 9,6Nm / 6.000rpm
Pengabut Bahan Bakar Fuel Injection PGM-FI FI
Starter SMG, electric Starter ACG Starter, kick dan electric starter  kick dan electric starter
Kapasitas Oli 0,8 lter 0,65 liter ?
Transmisi Automatic Automatic Automatic
Kopling tipe kering Automatic Centrifugal tipe kering Automatic Centrifugal tipe kering Automatic Centrifugal
Tipe Rangka underbone underbone – eSAF atau Enhance Smart Architecture Frame Underbone
P x L x T 1820mm x 684mm x 1155mm 1.864 x 683 x 1.075 mm 1.805 mm x 690 mm x 1090 mm
Ground Clearance 125 mm 145 mm 125 mm
Tinggi Jok 790 mm 746 mm 760 mm
Jarak sumbu 1280 mm 1251 mm 1.250mm
Kapasitas Tanki 4,4 liter 4,2 liter 5,5 liter
Berat 101 Kg 95 kg – 95 kg tipe smartkey 114 kg
Ukuran Ban Depan 110/70-12 inch 100/90-12 inch 100/90-10 inch
Ukuran Ban belakang 110/70-12 inch 110/90-12 inch 100/90-10 inch
Suspensi depan Teleskopik Teleskopik Teleskopik
Suspensi Belakang Swing Arm dengan suspensi tunggal Swing Arm dengan suspensi tunggal Swing Arm dengan suspensi tunggal
Rem depan Cakram Cakram Cakram
Rem Belakang Teromol Teromol Teromol
Pengapian TCI Full Transisterized, Baterai ?
Busi NGK CR6HSA NGK ?
Batrei YTZ6V MF-12V 5ah ?

Tapi Grand Filano punya Torsi yang lebih unggul ditambah memiliki 2 sumber tenaga yang saling bersinergi, yaitu tenaga yang dihasilkan dari mesin serta tenaga yang berasal dari Electric Power Assist Start yang membuat akselerasi awal lebih bertenaga dan halus khususnya ketika membawa penumpang, barang, dan jalan menanjak.

tapi dari ketiga produk tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing terutama dari segi fitur. Fitur bisa menjadi nilai jual tersendiri buat motor di kelas entrylevel. Terkadang fitur unggulan dari salah satu produk tidak kita temui di skutik pesaingnya, begitu juga sebaliknya.

Nah, dibawah ini mungkin bisa menjadikan gambaran bagaimana perbandingan fitur diantara ketiga skutik tersebut ;

Perbandingan Fitur Yamaha Grand Filano vs Honda Scoopy dan Suzuki Saluto

Fitur
Yamaha Grand Filano Honda Scoopy
Suzuki Saluto
Panel speedometer LCD Digital dan TFT Warna Analog dan Digital Analog dan digital
Konektifitas Smartphone Y-Connect
Electric Charger Ada Ada (USB) Ada (USB)
SmartKey System Ada Ada Ada
Answer Back System Ada Ada
Mesin Hybrid Electric Power Assist Start
Starter System SMG, Electric ACG, Electric dan engkol Electric
Functional Hook Ada Ada Ada
Lubang Tanki Di depan Di bawah jok Di depan
Pembuka jok pop-up otomatis Ada
Idling Stop Stop Start System Idling Stop System
Lampu Depan LED LED LED
Lampu Sein LED Bohlam LED
Lampu Belakang LED Bohlam LED
Lampu Hazard Ada Ada
Lampu Plat Nomor Ada
Tipe Ban Tubeless Tubeless Tubeless
Rem ABS
Engine Cut Off Ada
Bagasi Ada Ada Ada
Rem Depan/Belakang Cakram/Teromol CBS Cakram/Teromol Cakram/Teromol
Parking Brake Lock Ada Ada
Switch Stand System Ada Ada
One Push Start Ada
Electric Power Assist Start Ada
Connected Smart Phone Ada (Y-Connect)
Spion Bulat Retro Bulat Retro

Dan jika Desain, spesifikasi dan beragam macam keunggulan fitur masih belum bisa menentukan pilihan pemirsa dalam memilih ketiga skutik ini, mungkin perbandingan harga bisa jadi memberikan solusi untuk mengambil keputusan. Untuk komparasi banderol harganya. Walaupun memang hal tersebut tidak berlaku bagi Saluto, karena skutik retro Suzuki ini tidak dijual di Indonesia, hehe… Tapi, ya mungkin bisa menambah wawasan kalian, dan berikut perbandingan harganya :

Perbandingan Harga Yamaha Grand Filano vs Honda Scoopy dan Suzuki Saluto

HARGA
Grand Filano Honda Scoopy
Suzuki Saluto
Tipe Std (Termurah) Rp. 27.000.000 (Tipe Neo) Rp. 21.653.000 83,800 TWD (Rp. 41,7 Juta off the road Taiwan)
Tipe Termahal Rp.27.500.000 (Tipe Lux) Rp. 22.415.000 (Smartkey Version)

Nah disin kita bisa lihat perbandingannya, Scoopy menjadi yang paling murah, wajar lah ya karena masuk ke dalam jajaran skutik kelas entry-nya Honda, sedangkan Filano Hybrid menyasar kelas menengah, posisnya di atas Fazzio di kategori Classy Yamaha, sedangkan Saluto, ya seperti biasa akan menemani mimpi indah kalian, hehe…

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!