Honda Kirana 125 2024 Kini Pakai Lampu LED

Warungasep.net – Masih ingat dengan Honda Kirana 125? Motor bebek 125cc pertama Honda yang pernah eksis di awal tahun 2000an ini kini mendapat penyegaran baru. Sayangnya, motor legend ini tentunya bukan rilis di Indonesia, melainkan di negara tetangga Kamboja. Yupz, inilah Honda Dream 125 versi model year 2024.

Honda Dream merupakan kembaran Honda Kirana yang sudah eksis selama lebih dari dua dekade di negara tersebut. Yang menarik, motor jenis yang mempertahankan konsep klasiknya namun diberi tambahan fitur-fitur modern. Coba bayangkan saja, ini Honda Kirana 125 bermesin injeksi dan berlampu LED, hehe…

Tapi sayangnya, perubahan hanya terdapat di beberapa bagian saja, selain lampu depan dan DRLnya yang sudah pakai LED tapi shape reflektornya masih sama seperti gen sebelumnya, begitu juga dengan lampu belakang, hanya ganti bohlamnya saja, hehe… Sedangkan sektor body dipastikan masih sama, mirip dengan Honda Kirana, atau motor-motor bebek Honda Jadul di era tahun 90an, atau juga Honda EX5 yang juga masih eksis di negeri Jiran Malaysia.

Selain lampu LED, motor ini masih mempertahankan fitur-fitur lawas diantaranya rantai yang tertutup cover, suspensi belakang ganda yang bisa disetting kekerasannya, panel speedometer analog dengan ornamen serba emas, senada dengan strip grafisnya juga yang serba emas, hehe… Dan velg-nya masih mempertahankan model jari-jari lengkap dengan rem depan dan belakang model teromol.

Bagaimana dengan mesinnya? Ternyata mesinnya baru… Jik yang lama masih pakai karbu, sekarang sudah menyabut era modern dengan menggunakan pengabut bahan bakar injeksi. Wuiih ini sih Honda Kirana injeksi sih, hehe… Masih mengusung mesin 123,94cc 1 silinder OHC berpendingin udara, dengan bore 50 x 63 mm dan rasio kompresi 10,0:1, motor ini memiliki 4 percepatan. Sayangnya tidak diketahui berapa tenaga dan torsi maksimumnya. Detail lainnya, motor ini memiliki bobot 98 kg, tinggi jok 751 mm, kapasitas tangki 4 liter BBM dan ukuran ban  60/100-17 inch dibagian depan dan 70/100-17 inch dibagian belakang dengan ban yang masih tube type. Oh ya, bagian knalpotnya sekarang gak full chrome maliankan cuma pakai cover metal warna chrome saja alias downgrade.

Sayangnya, untuk banderol harganya pihak NCX Honda selaku ATP Honda di negara Kamboja tidak mengungkapkannya. Yang jelas sih, untuk model tahun 2024 tersedia dalam 3 pilihan warna menarik diantaranya warna hitam, merah dan juga biru.

Hmmm, seandainya Kirana kembali dihidupkan kembali di Indonesia pasti bakal banyak peminantnya nih…

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!