Kenapa Rangka STYLO Masih eSAF? Ini Jawaban AHM…

Warungasep.net – Pada saat perilisan Honda Stylo 160 kemarin, PT. Astra Honda Motor (AHM) mengadakan sesi tanya jawab bersama teman-teman Blogger dan Vlogger. Beberapa pertanyaan pun kami ajukan, seperti kenapa desainnya enggak mirip Giorno, terus pasca kasus viral kemarin, kenapa AHM masih pede menggunakan rangka model eSAF. Juga terkaik case crankcase mesin yang rawan terbentur, apakah ada improvement dibagian ground clearace dan ruang bawah mesin? Untuk mengetahui jawabannya, berikut ini rangkumannya.

Tanya : Mengapa namanya Stylo 160, bukan nama yang sudah ada seperti Scoopy 160 atau Genio 160?

Jawaban : “Memang produk baru yang kami keluarkan ini punya konsep yang berbeda, kita sudah punya Genio juga Scoopy. Walaupun sama-sama fashion, tapi Stylo ini punya konsep baru yang ke arah premium, fashionable dengan looks-nya yang modern retro, sehingga karena ada DNA yang berbea dan baru, makanya kita beri nama yang baru” ujar pak Andy Wijaya yang menjabat General Manager Marketing Planning & Analysis AHM 

Nama Stylo sempat bocor beberapa tahun lalu, berapa lama development motor ini?

“Berapa lama developmentnya, mohon maaf kami tidak bisa mengungkapkan secara detail. Tapi tentunya ini sudah berdasarkan studi, diskusi yang matang, sehingga kami sangat yakin dan berharap produk ini bisa diterima dengan baik terutama bagi konsumen di kelas high” ucap Andy.

Kenapa masih menggunakan rangka model eSAF?

“Jadi memang produk baru kami ini masih menggunakan model eSAF, jadi kalau secara  kelebihan tentunya kita sama-sama tahu bahwa jika model eSAF ini lebih ringan, lebih agility gitu ya, dan tentunya seiring dengan berjalannya waktu, kami selalu melakukan improvement” ungkap pak Antok Yuaniarso selaku General Manager Honda Customer Care Center AHM.

Apakah ada perubahan dengan eSAF versi sebelumnya?

“Setiap kali kita mengeluarkan produk baru, dan setiap ada masalah itu enggak selesai sampai disitu, tentunya selalu ada proses-proses dimana kita akan lakukan evaluasi dan juga ada improvement. Dan tentunya, kita juga sudah mengeluarkan garansi 5 tahun di semua frame, sehingga gak ada masalah. Kalau ada masalah, problem atau ada apa, silakan datang. Tentunya dalam masa garansi, kita pasti akan berikan solusinya. Jadi mungkin itu yang bisa kami jawab terkait rangka eSAF ini” tambahnya.

Apakah bisa dibilang Stylo 160 ini merupakan Vario 160 ganti baju?

“Sebenarnya enggak juga ya, produknya ada yang kita development beberapa part yang memang dipake, diimprove, diadjust juga. Cuma dari sisi engine, generasi 160cc 4 valve, frame eSAF yang dipakai memang sama, tapi memang ada adjustmen lah, sehingga membuat modelnya menjadi lebih proporsional” jawab Fareza Yuardhika dari Manager Product Management Dept. AHM.

Fareza Yuardhika dari Manager Product Management Dept. AHM

Terkait kasus crankcase atau area bawah mesin generasi 160cc yang rawan terkena benturan, apakah ada perubahan?

“Dari spek sih, ukuran joknya lebih pendek tapi ground clearancenya lebih tinggi. Stylo ini 15,1cm sedangkan Vario cuma 14 cm saja. Jadi sebenarnya, semua produk juga sudah kita pertimbangkan, jadi saya kira beberapa case yang ada itu juga sudah kita tangani dan kita improve, jadi ya semoga tidak apa-apa” jawab Fareza.

Kenapa bagian belakangya tidak seperti Girono di Thailand?

“Itu karena Giorno kan 125cc, sedangkan Stylo ini 160cc jadi ada beberapa adjustmen sehingga membuat dari sisi desain di frame, air cleaner, muffler yang disesuaikan dan dioptimalkan ke 160cc engine yang terbaru ini” tambah Fareza.

Apakah Honda Stylo ini akan di ekspor atau hanya produk lokal saja?

“Memang produk ini dikembangkan sesuai dengan kebutuhan konsumen yang ada di Indonesia, sedangkan apakah kedepannya akan di ekspor? Ya nanti kita akan lihat, tapi saat ini kita akan fokus untuk pasar di Indonesia” ujar pak Andy Wiajaya.

Berapa target penjualan dan kapan didistribusikan?

“Produk ini per hari ini (tanggal 2 Februari) sudah mulai didistribusikan, Nah, motor ini produksinya di pabrik di Cikarang, sedangkan untuk target penjualannya setahun bisa mencapai sertaus ribuan unit” tutupnya.

Untuk lebih jelasnya kalian bisa lihat video sesi tanya jawab terkait Honda Stylo 160 pada video berikut ini :

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!