Walaupun Cuma 125cc, Yamaha Factor 125 UBS Tampil Gagah dan Mempesona

Warungasep.net – Mungkin di negara kita sangat jarang atau mungkin tidak ada produk sepeda motor tipe sport yang bermesin 125cc. Tapi di negara lain banyak, dan menjadi kategori motor standar untuk kelas pemula. Seperti contohnya di Brazil. Baru-baru ini Yamaha Brazil resmi merilis produk baru yang diberi nama Yamaha Factor 125 UBS versi 2024, Seperti ini penampakannya.

Penampilan motor ini terbilang sederhana, dengan suspensi depan teleskopik, dan shock belakang ganda serta body-nya yang ramping. Tapi desain motor ini terbilang sporty, gagah dan mempesona. Auranya mirip Yamaha Vixion gen awal atau Yamaha Scorpio yang dulu sempat eksis di tanah air, dimana puncak kejayaan Yamaha dengan desain motornya yang serba tajam dan disukai konsumen disini, berbanding terbalik dengan masa sekarang, hehe…

Desain serba tajam terlihat dari bagian depan, terutama area shroud hingga kebagian body belakang. Lampu rem-nya bertumpuk dan motor ini sepertinya memiliki ergonomi riding yang lebih santai ala motor cruiser, itu terlihat dari setang kemudinya yang tinggi.

Dari segi fitur juga terbilang biasa-biasa saja, lampunya saja masih pakai bohlam. Tapi area panel speedometer sudah full digital yang menampilkan informasi yang lebih lengkap seperti tachometer, fuel meter, gear indicator dan eco indicator.

Dan yang menarik motor ini sudah pakai sistem pengereman UBS atau Unified Braking System, mekanisme pengereman safety yang mirip dengan rem CBS-nya Honda walaupun rem belakangnya masih pakai model teromol.

Lanjut ke bagian mesin, Motor ini mengusung mesin tegak 125cc berpendingin udara dan sudah berpengabut bahan bakar injeksi, tenaga maksimum motor ini berada diangka 11,1 Hp, wah setara motor bebek dong ya… Oh ya, ukuran velg motor ini mirip motor lawas, yakni menggunakan velg 18 inch.

Terakhir, harga Yamaha Factor 125 UBS versi 2024 ini pihak Yamaha Brasil membanderolnya dengan harga R$13.990 atau jika dikonversikan kedalam rupiah setara Rp. 42jutaan. Wow, mayan mahal juga ya… Dan motor ini dijual dalam 2 pilihan warna diantaranya warna hitam Black Eclipse (Solid Black) dan Red Hot (Metallic Red), dengan grafis yang sporty khas Yamaha.

Seandainya masuk Indonesia, gimana ya?

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!