Galeri Foto dan Video Touring ke Ciwidey Bersama DAM

Warungasep.net – Jawa Barat memiliki banyak sekali tempat destinasi wisata yang juga tempat-tempat menarik bagi biker yang suka membawa serta kendaraan roda dua mereka, variasi jalan yang menarik seperti tanjakan, turuanan dan jalan yang berkelok-kelok mengitarai perbukitan menjadi suatu tantangan tersendiri. Seperti yang saya lakukan kemarin bersama rekan Media Otomotif dalam acara Jurnalist Leisure Riding with DAM yang di gelar tanggal 9 – 10 Fbebruari 2017 ke Daerah Ciwidey, Kab. Bandung Barat, menjadi suatu pengalaman tersendiri yang berkesan…

Berfoto bersama rekan Media di Kebun Teh

Bertepatan juga dengan Hari Pers Nasional, semakin mempererat hubungan kekeluargaan antara Main Dealer Honda area Jawa Barat tersebut bersamaa rekan Jurnalis yang selalu memberikan berita-berita hangat mengenai p-erkembangan berita Otomotif, khususnya kepada pembaca yang berada di daerah Jawabarat.

Start di Kantor Dam

PT. Dam menyediakan beberapa unit produk motor Honda terbaru untuk kami jajal, untuk membuktikan kemampuan serta ketanngguhan produk motor Honda dalam menjelajah alam Jawabarat, Dari Mulai sport 150cc DOHC All New Honda CB150R Street Fire dan sport fairing All New Honda CBR150R, lalu dua motor bebek/cub seperti Honda SONIC 150R dan produk yang paling gress yaitu Honda Supra GTR150 yang memiliki konsep motor pe-touring sejati.

Sya bersama Honda CB150R

Kebetulan saat itu saya kebagian motor sport naked Honda CB150R, bagaimana rasanya motor ini dibawa Touring dari arah Bandung yang terkenal akan kemacetannya? lalu dibawa ke daerah perbukitan dan gunung dengan variasi jalan yang berkelok kelok? Rasanya mantap pemirsa, tenaga dari sport naked bermesin DOHC ini ternyata bisa membuktikan jika motor ini tak hanya untuk daerah perkotaan dengan aspal mulus saja, tapi bisa dibawa blusukan di jalan berlumpur dan berbatu khas pegunungan..

Karena kebetulan, kemarin para peserta Touring mendapat kejutan dari panitia, harus melewati jalan pintas menuju jalan setapak dimana kontur jalannya bukan aspal mulus, meinkan sebuah jalan tanah dan berbatu, tantangannya adalah tanah yang basah sehingga menjai lumpur pemirsa, karena kebetulan saat kita touring kemarin, kondisi cuaca dari pagi hingga sore hujan gak berhenti mengguyur, jadi kebayang kan bagaimana tat kala motor dibawa menjelajah diatas lintasan lumpur, apakah bisa?

Ternyata bisa pemirsa… Bahkan beberapa matic yang ikut Touring kemarin seperti Honda Vario 150, Honda PCX bahkan Honda NM4 Vultus si Moge eksotis seharga Rp 500jutaan beserta jajaran Moge Honda yang tergabung dalam komunitas Big Bike Jawarat ikut keseruan acara belusukan ke kebun teh dan membuktikan ketangguhan motor Honda…

Nah, untuk itu akan saya tampilkan beberapa galeri Foto beserta Video yang berhasil diabadikan saat acara Jurnalist Leisure Riding with Dam kemarin :

Dan berikut ini Videonya :


Jika tidak terbuka, klik linknya disana

Thanks untuk PT. Daya Adicipta Motorra atas acara serunya, semoga nanti kita bisa touring lagi… Semoga kepengen, hehe..

Baca juga yang menarik lainya :

Ditulis oleh Warungasep.

Kontak Warungasep.net :

Posted from WordPress for Kalkulator<

1 Comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!