MV Agusta RUSH 1000 2020, Cafe Racer Bertenaga 208 Hp, Dijual Cuma 300 Unit Saja

Warungasep.net – Yang kita bahas disini bukan ngomongin mobil Toyota merk Rush 1000cc ya, tapi nama ini merupakan produk daripada sepeda motor asal Italia yaitu MV Agusta yang merilis produk baru bernama MV Agusta Rush 1000 2020. Moge bergaya Cafe Racer buas bermesin 4 silinder bertenaga 208 Hp, saking specialnya motor ini hanya diproduksi terbatas yakni 300 unit saja, yang pasti motor ini bakalan diincar bagi para kolektor nih.

MV Agusta Rush ini memang gak seperti model cafe racer pada umumnya yang bergaya ala-ala motor retro yang terlihat kalem dan minimalis, moge Italia ini justru terlihat kekar berotot dnn buas ala motor street fighter, tapi dipadukan dengan stang clip on ala Cafe Racer, lengkap dengan lampu bulat.

Yupz, jika Moge MV Agusta seperti Brutale atau Dragter memiliki desain headlight yang semi oval, naah Rush 1000 ini pakai desain headlight bulat LED seperti motor retro Jepang, sebut saja Honda CB1000R, Yamaha XSR900 atau juga Kawasaki Z900RS.

Tapi, bicara soal mesin tentu tidak main-main… MV Agusta Rush ini mengusung mesin 998cc 4silinder inline yang sama dengan Superbike MV Agusta F4, bahkan sepertinya gak akan sepadan jika head to head dengan Moge Retro Jepang, sebut saja contoh Honda CB1000R yang sama-sama 4 silider tapi hanya memiliki power sebesar 143 Hp saja (Baca : Honda CB1000R 2019 ), naah MV Agusta Rush ini memiliki power maksium diangka 208 Hp pada 208 Hp pada putaran 13.000 Rpm dan torsi 13,9 Kg.m pada 1000 rpm. Bahkan diklaim mampu mencapai topspeed maksimum lebih dari 300 km per jam, wuiihh…

Untuk fiturnya juga begitu special, mengusung teknologi MVICS (Motor & Vehicle Integrated Control System) Moge ini juga dilengkap lampu serba LED, panel speedometer full digital, suspensi Ohlins, juga 8 tingkat kontrol traksi. Yang membuatnya makin special adalah banyak part yang menggunakan bahan serat karbon, sehingga bobotnya hanya 186 kg saja.

Terakhir, untuk bandrol harga MV Agusta Rush 1000 MY 2020 ini dibandrol 34.000 Euro atau jika di rupiahkan sekitar Rp. 548 Jutaan. wuiih bakalan berapa “em” ya jika masuk ke Indonesia? hehe… Tentunya hanya seorang Kolektor saja yang bisa punya, karena motor ini sangat limited edition yakni hanya diproduksi 300 unit saja. semoga kepengen…

Oh ya, motor ini juga dapet pesaing dari pabrian Amerika yaitu :<Harley Davidson BRONX 975cc, Amerika Juga Bisa Bikin Motor Street Naked Bike Ganteng!

/p>

Baca yang lainnyaa :


Kontak Warungasep.net :

Email : [email protected]

Facebook : Warungasep.net

Twitter : @Warungasep

Instagram : Warungasepnet
Ditulis oleh Warungasep

Be the first to comment

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak!